Detail Karya Ilmiah

  • PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MELATIH KEMAMPUAN BERCERITA SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA (studi kasus pada siswa kelas IV SDN Banyuajuh 7)
    Penulis : Mustika Yanti
    Dosen Pembimbing I : Sulaiman, S.Pd.,M.Pd
    Dosen Pembimbing II :Wanda Ramansyah, S.Pd.,M.Pd
    Abstraksi

    Yanti, Mustika. 2015. Penggunaan Media Gambar Berseri untuk Melatih Kemampuan Bercerita Siswa Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura. Pembimbing: (1) Sulaiman, S.Pd.,M.Pd, (2) Wanda Ramansyah, M.Pd. ABSTRAK Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk: 1) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan media gambar berseri terhadap kemampuan bercerita siswa pada pembelajaran bahasa Indonesia. 2) Mendeskripsikan aktifitas siswa dalam mengikuti pembelajaran dengan menggunakan media gambar berseri. 3) Mendeskripsikan hasil dari kemampuan bercerita siswa dengan menggunakan media gambar berseri dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan beberapa teknik yaitu observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi data. Kegiatan analisis data dimulai dari pengambilan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa: dalam pembelajaran dengan menggunakan media gambar berseri dikatakan dapat melatih kemampuan bercerita dengan baik, Kemudian untuk hasil penugasan guru dalam bentuk tertulis dapat disimpulkan siswa sebanyak 86% dikatakan tuntas dalam penilaian hasil kemampuan bercerita siswa, namun masih ada 14% belum menunjukkan ketuntasan dalam materi cerita Kata kunci: Media gambar berseri, kemampuan bercerita, bahasa Indonesia, siswa sekolah dasar

    Abstraction

    Yanti, Mustika. 2015. The Beamed Picture Media to Train the Ability of Elementary Students in Story Telling. A thesis. Elementary Teaching and Education Department, Faculty of Teaching and Eductaion, University of Trunojoyo Madura. Advisors: (1) Sulaiman, M.Pd, (2) Wanda Ramansyah, M.Pd. ABSTRACT The purposes of the study are: 1) to describe the implementation of learning by using beamed picture media on the ability of students’ story telling ability on the subject of Bahasa Indonesia. 2) to describe the students activities of learning by using beamed picture media on the subject bahasa Indonesia. 3) to describe the result students of learning by using beamed picture media on the ability of students’ story telling ability on the subject of Bahasa Indonesia Study applies descriptive qualitative type. The data collecting technique is conducted by using several techniques; obseravation, interviews, documentation and data triangulation. The data analysis activity starts from data collection, data reduction, data serve and data conclusion. The result of research can concluded that learning use a match picture media can try to story telling well. Then to get a good result in written, it can also concluded that 86% students are complete into score from result of student’s story, but there are 14% students can not show a completeness in the material of story Keywords: Beamed picture media, students’ ability, story telling, bahasa Indonesia, elementary students

Detail Jurnal