Detail Karya Ilmiah
-
KONFLIK INTERPERSONAL PADA ORANG TUA YANG MENGEKSPLOITASI ANAKNYA MENJADI PENGEMISPenulis : Umam WidiantoDosen Pembimbing I : Alifah Rahma Wati, S.Psi., M.Psi., PsikologDosen Pembimbing II :Abstraksi
Umam Widianto, 110541100070. Konflik Interpersonal Pada Orang Tua yang Mengeksploitasi Anaknya Menjadi Pengemis. Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Universitas Trunojoyo Madura. 2019. Konflik Interpersonal Pada Orang Tua yang Mengeksploitasi Anaknya Menjadi Pengemis. +halaman +Lampiran ABSTRAK Dalam sebuah keluarga, terdapat tiga dasar utama. Ayah, ibu dan anak. Ketiga aspek ini memiliki hak dan kewajiban masing-masing. Orang tua memiliki kewajiban untuk melindungi, merawat, dan mendidik anaknya dengan benar. sedangkan anak memiliki kewajiban untuk mematuhi, dan berbakti kepada orang tuanya. Lalu bagaimanakah apabila orang tua yang seharusnya mendidik anaknya justru mengeskploitasi anaknya dengan berbagai alasan, mulai dari tuntutan ekonomi hinga ingin menghasilkan banyak uang. Hal ini tentu mengakibatkan sebuah konflik interpersonal antara orang tua dan lingkungan sekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konflik interpersonal pada orang tua yang mengeksploitasi anaknya menjadi pengemis melalui beberapa aspek, yaitu perjuangan yang diekspresikan, saling ketergantungan, tujuan dianggap tidak kompatibel, diangap sumber daya yang langka, dan gangguan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif (studi kasus) yang dilakukan di Kampung Kejawan, Pelabuhan Kamal, Kabupaten Bangkalan. Subjek dalam penelitian ini berjumlah dua orang tua yang ditentukan melalui purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur, yang dianalisis menggunakan teknik Miles dan Huberman. Keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil dari penelitian ini adalah orang tua yang mengeskplotasi anaknya mengalami konflik interpersonal dengan lingkungan sekitarnya, mulai dari tetangga, pihak pelabuhan, dan juga aparat pemerintahan. Orang tua juga melakukan eksploitasi terhadap anaknya atas kemauan sendiri. meskipun mendapat banyak pertentangan dari berbagai pihak. Orang tua juga merasa bahwa tindakannya sudah benar dan tidak merugikan siapapun. Alasan utama orang tua melakukan hal itu adalah karena tuntutan ekonomi dan sebagai penajaran anaknya agar bisa hidup mandiri. Kata Kunci: Konflik Interpersonal, Orang Tua, Eksploitasi Anak.
AbstractionUmam Widianto, 110541100070. Interpersonal Conflict in Parents Who Exploit Their Children Become Beggars. Psychology Study Program, Faculty of Social and Cultural Sciences, University of Trunojoyo Madura. 2019. Interpersonal Conflict in Parents Who Exploit Their Children Become Beggars. + page + Attachments ABSTRACT In a family, there are three main bases. Father, mother and child. These three aspects have their respective rights and obligations. Parents have an obligation to protect, care for, and educate their children properly. while the child has an obligation to obey, and serve his parents. Then what if parents who are supposed to educate their children actually exploit their children for various reasons, starting from the economic demands to wanting to make a lot of money. This certainly results in an interpersonal conflict between parents and the surrounding environment. This study aims to determine interpersonal conflict in parents who exploit their children to become beggars through several aspects, namely expressed struggle, interdependence, goals considered incompatible, considered scarce resources, and disturbances This research uses qualitative methods (case studies) conducted in Kejawan Village, Port Kamal, Bangkalan Regency. The subjects in this study amounted to two parents who were determined through purposive sampling. Data collection techniques used semi-structured interviews, which were analyzed using the techniques of Miles and Huberman. The validity of the data uses the source triangulation technique The results of this study are parents who plot their children to experience interpersonal conflict with the surrounding environment, ranging from neighbors, port parties, and government officials. Parents also exploit their children of their own volition. despite getting a lot of opposition from various parties. Parents also feel that their actions are correct and do not harm anyone. The main reason for parents to do this is because of economic demands and teaching their children to be able to live independently. Keywords: Interpersonal Conflict, Parents, Exploitation of Children