Detail Karya Ilmiah
-
GAYA HIDUP KOMUNITAS HIJAB MODIS (HIJABERS) DAN HIJAB SYAR’I di BANGKALANPenulis : Siti Nur Azizah AzizDosen Pembimbing I : Iskandar Dzulkarnain, S.Thi., M.SiDosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Siti Nur Azizah Aziz, Nim. 11.05.21.10.00.74 Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Dan ilmu Budaya Universitas Trunojoyo Madura. Skripsi ini tentang Dengan dosen pembimbing Iskandar Dzulkarnain,S.Thi.,M.Si Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang gaya hidup komunitas hijab modis dan hijab syar’i di Bangkalan. Penelitian ini dilakukan di daerah Bangkalan. Para anggota komunitas hijab ini sebagian melakukan kegiatan konsumsi tinggi. Butik, mall, dan cafe adalah tempat fashionnya para komunitas untuk membeli barang kebutuhannya supaya terlihat gaul dan modis. Sehingga tak jarang mereka lebih banyak menghabiskan waktu dan uang mereka untuk sebuah kesenangan dan kepuasan ditempat-tempat tadi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dalam menggali data-data dari lapangan, yaitu melalui teknik wawancara mendalam, observasi langsung, serta data primer yang didapat dari hasil wawancara dimana instrument utama dalam hasil penelitian ini adalah peneliti sendiri. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Perilaku konsumtif anggota komunitas hijab di Bangkalan sebagian besar dari keseluruhan anggota adalah untuk berbelanja, nongkrong dan menkonsumsi barang berlebih serta lebih mementingkan merk dari pada fungsi demi mendapatkan prestise dari masyarakat khususnya dikalangan anggota hijab. Kata Kunci : Anggota Komunitas Hijab, Perilaku konsumtif
AbstractionABSTRACT Siti Nur Azizah Aziz NIM. 11.05.211.00074, Departement of Sosiology, Faculty of Social sciences and humanities, Trunojoyo Madura University. This thesis about style Hijab Modern and Syar’i hijab in Bangkalan- Madura, guided by Iskandar Dzulkarnain, S.Thi.,M.Si. This research aim is to know about hijabers community lifestyle in Bangkalan. This research is located in Bangkalan area. There are some member of hijabers community having high consumptive value. Mall, caffe, or Butik is a place of fashion and youth accessories, the products offered fro a mall is shown more to member of hijabers community. Its supported by mall concept overal having identical from youth soul today. This research used qualitative descriptive method in collected data in the field, they are, in-dept interview, direct observation, and primery data from interview result where the main instrument in this research is researcher himself. This result research show that most of consumptive behavioral of hijabers community member anda Syar’i community are used to shopping and consum product offered in the shopping center and merk is more important than the function for getting prestige from people especially in member of hijabers community. Key word : member of hijabers community and syar’i community, consumptive behavioral