Detail Karya Ilmiah

  • TINDAKAN SOSIAL BALAP LIAR
    Penulis : HASBY ASSHIDDIQIE
    Dosen Pembimbing I : MERLIA INDAH PRASTIWI,. S.Sos. M.Sosio
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Hasby Asshiddiqie Nim: 11O521100051, jurusan Sosiologi, Fakultas ilmu sosial dan ilmu budaya, Universitas Trunojoyo Madura. Judul Skripsi “TINDAKAN SOSIAL BALAP LIAR” Studi Kasus pada remaja Balapan Iiar di Kawasan jl. Lingkar Kabupaten Sumenep). Di bawah bimbingan Merlia Indah P. S.Sos, M.Sosio NIP. 198410282010122002. Skripsi ini menggambarkan tindakan dan prilaku remaja dalam melakukan balapan liar motor di jalan umum. Balapan liar merupakan salah satu masalah sosial yang sering di temukan khususnya di Daerah Kota Sumenep yaitu aksi kebut-kebutan sepeda motor yang dilakukan oleh remaja pada saat tengah malam dan sangat meresahkan warga. Penelitian dilakukan di Kabupaten Sumenep. Tipe penelitian yang dilakukan menggunakan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui wawancara mendalam dan observasi telah memunculkan jawaban yang menjadi rumusan masalah di dalam penulisan ini, tentang tindakan balapan liar. Pelaku balapan liar disebabkan oleh faktor internal dan eksternal. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan tipe penelitian studi kasus. Teori yang digunakan adalah teori Max Weber tentang tindakan sosial dan teori prilaku sosial. Metode penentuan subjek penelitian menggunakan purposive sampling, dimana subjek penelitian dipilih berdasarkan karakteristik yang sudah ditentukan. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam. Hasil pengumpulan data kemudian direduksi dan memilah hal-hal pokok yang sesuai dengan fokus penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tindakan balap liar yang melibatkan remaja didorong oleh faktor internal maupun eksternal. Faktor internal karena keadaan dalam keluarga yang kurang kasih sayang ataupun tidak harmonis, sedangkan faktor eksternal dipengaruhi oleh teman-teman sepermainan yang mengajak kemudian mereka mengikutinya.

    Abstraction

    Hasby Asshiddiqie. Nim:110521100051, Trunojoyo university of Madura thesis title ”social action wild racing” case study on teenagers who doing wild racing in Lingkar street. Sumenep regency,guidance by Merlia Indah Prastiwi. S.Sos.M.Sosio NIP.198410282010122002. This thesis describes about action and behavior of teenagers or adolescents in doing motorcycle wild racing on public roads, wild racing here is on of social problems that are often encountered especially in Sumenep. They are driving motorcycle too speeding its call by racing that doing by teenagers in the middle of night and it is also make a disturbing for citizens or society. This research doing in Sumenep,the kinds of research is using case study. The result of reseach showing that it is use deep interview and observation that has get answer and become research problem in this study, about wild racing (illegal street racing). Wild racing here caused by internal factors and external factors, this research in clude to qualitative research that type of research is case study. This study using max weber’s theory about social action and theory of behavior. The method of determining research subject using purposive sampling where the research subject selected based on characteristics that have been determined. The method of collecting data using deep interview then the result of collecting data reducible and sorting the subject that suitable with the research focus. The result of research show that wild racing action which involves teenagers driven by internal factors and external factors. Internal factors because of condition, in their family, that is lack of affiction or not harmonious, while factor external because of influenced by playmates who invite them to following the action.

Detail Jurnal