Detail Karya Ilmiah

  • Perumusan Strategi Pemasaran Ukm Peci Gresik Dengan Metode Swot
    Penulis : Jarot Nugroho
    Dosen Pembimbing I : Ari Basuki, S.T., M.T
    Dosen Pembimbing II :Indra Cahyadi, S.T., M.Bus., Ph.D
    Abstraksi

    Usaha Kecil Menengah (UKM) merupakan salah satu unit usaha yang memiliki peran penting dalam upaya pemenuhan kebutuhan masyarakat. Selain itu UKM juga bermanfaat bagi masyarakat sekitar untuk menyediakan lapangan pekerjaan. Menurut data dari Dinas Koperasi, UMKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gresik Terdapat beberapa kawasan produksi peci seperti dikawasan Sukodono, Kemuteran, Pekelingan, Bedilan, Kroman. UMKM peci merupakan salah satu usaha kecil yang cukup banyak dikembangkan di Gresik. Kendala yang dihadapi usaha-usaha tersebut pada umumnya adalah tentang pengembangan usaha khususnya pemasaran. Tujuan dari penelitian ini yaitu merumuskan alternatif strategi pemasaran UKM Peci dikawasan Kemuteran Kab. Gresik. Dan mengetahui prioritas strategi pemasaran yang terbaik bagi UKM Peci dikawasan Kemuteran Kab. Gresik. Penelitian ini dilakukan berdasarkan metode perumusan strategi Fred R. David. Hasil penelitian ini yaitu rumusan alternatif strategi pemasaran UKM Peci dikawasan Kemuteran Kab. Gresik antara lain pengembangan pasar dengan memperluas jaringan pemasaran, baik dalam dan luar kota, pengembangan produk yaitu dengan menghasilkan produk yang lebih menarik minat konsumen, bekerjasama dengan dinas pemerintah dan instansi yang lain dalam hal produksi maupun pemasaran produk, melakukan promosi terhadap produk. Prioritas strategi pemasaran yang terbaik bagi UKM Peci dikawasan Kemuteran Kab. Gresik yaitu dari tahap awal seperti matriks IFAS dan EFAS serta matriks Competitive Profile, dan tahap berikutnya yaitu mariks IE, SWOT.

    Abstraction

    Small Medium Enterprise (SME) is one of the business units that have an important role in addressing the needs of the community. In addition SME also benefit the surrounding communities to provide jobs. According to data from the Department of Cooperatives, SME Industry and Trade Gresik There are a number of areas such as production cap Sukodono region, Kemuteran, Pekelingan, Bedilan, Kroman. SME cap is one of the small businesses that pretty much developed in Gresik. Constraints faced by these businesses in general is about business development, especially marketing. The aim of this study is to formulate alternative marketing strategies of SME Peci Kemuteran Kab. Gresik. And identifies priorities for the best marketing strategy for SME Peci Kemuteran Kab. Gresik. This research was conducted based on the method formulation of strategies Fred R. David. Results of this research is an alternative formulation of Peci SME marketing strategy Kemuteran region. Gresik, among others, the development of the market by expanding the marketing network, both inside and outside the city, namely product development to produce more product to attract consumers, in cooperation with government departments and other agencies in terms of production and marketing of products, the promotion of the product. Priorities best marketing strategy for SME Peci Kemuteran region Kab. Gresik ie from an early stage as IFAS and EFAS matrix and matrix Competitive Profile, and the next stage of mariks IE, SWOT.

Detail Jurnal