Detail Karya Ilmiah

  • IMPLEMENTASI ALGORITMA RABIN KARP UNTUK SISTEM PENILAIAN OTOMATIS UJIAN ESAI PPKN
    Penulis : Ira Cahyaningtias
    Dosen Pembimbing I : Achmad Jauhari, S.T., M.Kom
    Dosen Pembimbing II :Rika Yunitarini, S.T., M.T.
    Abstraksi

    Abstract:Pada proses pembelajaran terdapat beberapa jenis ujian, seperti pilihan ganda, dan juga esai. Pengkoreksian esai lebih susah dibandingkan dengan pilihan ganda. Contohnya pada mata pelajaran PPKN. Biasanya siswa menjawab soal dengan jawaban yang dikembangkan sendiri, sehingga guru susah mengoreksi jawaban siswa dengan mencocokkan kunci secara manual. Dengan ini dilakukan penelitian sehingga didapatkan sistem penilaian ujian otomatis yang dapat membantu guru dalam mencocokan jawaban dengan kunci yang ada. Berdasarkan pengujian sistem dengan menggunakan metode Rabin Karp, hasil dari perbandingan penilaian manual dan sistem terlihat bahwa penggunaan stemming mempengaruhi penilaian sistem. Penggunaan stemming menghasilkan nilai yang lebih kecil dibandingkan dengan tidak menggunakan stemming.Nilai perbedaan diperoleh dengan mencari nilai mutlak dari pengurangan antara penilaian manual dan penilaian sistem, kemudian mencari rata-ratanya. Terlihat bahwa perbedaan antara penilaian manual dan penilaian sistem yang menggunakan stemming dan tidak adalah 15,12% dan 19,81%. Dari nilai perbedaan yang sangat kecil yaitu berkisar 15-20% penulis dapat menyimpulkan bahwa sistem penilaian esai dapat membantu guru untuk mengkoreksi ulangan siswanya.

    Abstraction

    Abstract: On the learning process, there are several types of exams, like multiple choice, and also the essay. Proofreading essay is more difficult compared to multiple choice. For example on subjects PPKN. Usually students answer questions with answers which developed themselves, so the teacher has difficulty correcting the answers students by matching the key manually. This is done with the research so that it brings an automatic test scoring system that can help match the right answer by teachers in the existing key. Based on testing the system by using the method of Rabin Karp, the result of a comparison of manual and assessment system to see that the use of stemming judgement system. The use of stemming the smaller values produce compared to not use stemming. Difference value retrieved by searching for the absolute value of the subtraction between the appraisal and valuation manual system, then look for the mean. Be seen that the difference between the appraisal and valuation manual systems using stemming and neither is 15.12 19,81% and%. From a very small difference value i.e. revolves around 15-20% of the authors can conclude that the essay scoring system can help teachers to correct students repeat.

Detail Jurnal