Detail Karya Ilmiah

  • Struktur Komunitas Plankton dan Faktor Ekologinya di Perairan Kaduara Kabupaten Pamekasan
    Penulis : Mohammad Imron Efendi
    Dosen Pembimbing I : Indah Wahyuni Abida, S.Pi. M.Si
    Dosen Pembimbing II :Insafitri, S.T. M.Sc. PhD
    Abstraksi

    ABSTRAK Plankton merupakan organisme yang banyak ditemukan di perairan Indonesia, salah satunya di perairan Madura tepatnya di perairan kaduara kabupaten pamekasan. Hidupnya plankton mengikuti arus karena plankton tergolong organisme yang pasif. Plankton terdiri dari fitoplankton dan zooplankton, fitoplankton berkembang biak dengan berfotosintesis karena fitoplankton adalah produsen primer. Zooplankton salah satu organisme yang tergolong sebagai produsen sekunder untuk melangsungkan hidupnya zooplankton memanfaatkan fitoplankton. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur komunitas plankton di perairan Kaduara Kabupaten Sumenep dan Faktor Ekologinya. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret sampai April 2015. Kemudian dilakukan indentifikasi plankton dan analisa di Laboratorium Ilmu Kelautan Universitas Trunojoyo Madura. Aspek yang diamati adalah hubungan kelimpahan plankton, faktor ekologi dan struktur komunitas. Bahan dan alat yang digunakan adalah sampel plankton 45 ml, lugol, mikroskop, dan corong, Erlenmeyer, kertas saring, pipet 20 ml, pipet 10 ml, dan pipet 1ml, untuk mengukur kualitas air refraktometer, pH-pen, DO-meter, secchidisk. Sampel plankton yang di analisa sebanyak 27 sampel dengan 3 kali titik ulangan. Organisme plankton yang ditemukan 22 genus di perairan kaduara. Jenis plankton yang mendominasi adalah kelas Bacillariophyceae, pada semua stasiun. Nilai rata – rata kelimpahan setiap stasiun A 191999,67-266105,33 ind/l, B 179873,67-475621,33 ind/l), dan C 110484,3-400842 ind/l. tingginya nilai pada stasiun B disebabkan terjadinya pembuangan air tambak udang vaname menuju laut. Dan dipengaruhi oleh faktor ekologinya. Kata Kunci : Plankton, Struktur Komunitas, Faktor Ekologi DanPenangkapan Kerang Pisau (solen sp.)

    Abstraction

    ABSTRACT Plankton are organisms that are found in the waters of Indonesia, one of them in the waters of Madura precisely in waters kaduara Pamekasan district. Her life plankton go with the flow because plankton organisms classified passive. Plankton consists of phytoplankton and zooplankton, phytoplankton proliferate because phytoplankton photosynthesis is the primary producer. Zooplankton one organism classified as secondary producers to carry out his life zooplankton utilize phytoplankton. This study aims to determine the community structure of plankton in the waters Kaduara Sumenep and ecological factors. This research was conducted in March and April 2015. Then the plankton identification and analysis performed at the Laboratory of Marine Science Trunojoyo Madura. Aspect is the relationship observed abundance of plankton, ecological factors and community structure. Materials and tools used are 45 ml samples of plankton, Lugol, microscopes, and funnels, Erlenmeyer, filter paper, pipette 20 ml, 10 ml pipette and pipette 1ml, refractometer to measure water quality, pH-pen, DO-meter, secchidisk , Plankton samples were analyzed by 27 samples with 3 replications point. Planktonic organisms found in the waters kaduara 22 genera. Type of plankton that dominates is the class Bacillariophyceae, in all stations. Value - average abundance of each station A 191,999.67 to 266,105.33 ind / l, B 179,873.67 to 475,621.33 ind / l), and C 110,484.3 to 400,842 ind / l. the high value of the station B due to the occurrence of shrimp pond water disposal vaname towards the sea. And influenced by ecological factors. Keywords: Plankton, Community Structure, Ecology Factors And Catching Shellfish Knife (solen sp.)

Detail Jurnal