Detail Karya Ilmiah
-
ALTERNATIF KEPUTUSAN DAN KELAYAKAN FINANSIAL PENERAPAN PRODUKSI BERSIH DI UD. SINAR JAYA SIDAYUPenulis : ELISADosen Pembimbing I : MILLATUL ULYA S.TP. M.TDosen Pembimbing II :ASKUR RAHMAN S.TP. M.PAbstraksi
UD. Sinar Jaya sebagai produsen kulit kering, tulang, daging pari dan daging hiu selama ini belum menangani limbah yang dihasilkan secara optimal. Limbah yang dihasilkan adalah limbah padat yaitu daging pipilan dan ekor pari serta limbah cair berupa air bekas sanitasi dan sisa air rebusan. Tujuan dari penelitian ini adalah memilih alternatif terbaik penerapan produksi bersih di UD. Sinar Jaya dan mengetahui kelayakan finansial dari alternatif yang terbaik. Alternatif terdiri dari pupuk cair, pakan ternak dan abon ikan. Penentuan alternatif terbaik menggunakan AHP (Analytical Hierarchy Process) dengan bantuan software expert choice 2000. Analisis kelayakan finansial menggunakan NPV (Net Present Value), Payback Periode, B/C Ratio dan IRR (Internal Rate of Return). Alternatif terbaik yaitu pupuk cair dengan nilai bobot kriteria ramah lingkungan 0,346, manfaat dan kegunaan 0,205, kenyamanan lingkungan hidup 0,191, kemurahan biaya 0,147 dan nilai tambah 0,111. BEP harga pupuk cair adalah Rp. 5.312,30/L, sehingga pupuk cair dijual dengan harga Rp. 10.000/L dengan jumlah produksi 34.194 L/tahun. Analisis finansial usaha pupuk cair memperoleh NPV sebesar Rp. 207.182.592> 0, Payback Periode selama 1,52 Tahun, IRR sebesar 63,555309%> 20% dan B/C Ratio sebesar 2,14> 1, sehingga menunjukkan bahwa usaha pupuk cair layak untuk diterapkan di industri UD. Sinar Jaya.
AbstractionUD. Sinar Jaya as a manufacturer of dry skin, bones, meat stingray and shark meat has not handle the waste generated optimally. Waste generated is solid waste that is little meat and tail stingray and liquid waste is used water sanitation and the rest of the cooking water. The purpose of this study is to choose the best alternative application cleaner production in UD. Sinar Jaya and determine the financial feasibility of the best alternative. Alternative consists of a liquid fertilizer, cattle feed and shredded fish. Determining the best alternative use AHP (Analytical Hierarchy Process) with the help of expert choice software 2000. Financial feasibility analysis using NPV (Net Present Value), Payback Period, B/C ratio and IRR (Internal Rate of Return). The best alternative is a liquid fertilizer with a weight value environmentally friendly criteria of 0,346, benefits and usefulness of 0,205, environmental comfort of 0,191, cheapness costs of 0,147 and value added of 0,111. BEP price liquid fertilizer is Rp. 5312.30 / L, so that the liquid fertilizer be sold at a price Rp. 10,000/L with total production of 34.194 L/year. Financial analysis of liquid fertilizer acquired NPV Rp. 207.182.592> 0, Payback Period of 1.52 years, IRR 63.555309%> 20% and 2.14 times B/C Ratio> 1 time, so shows that liquid fertilizer business can be applied in the industry UD. Sinar Jaya.