Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH PENAMBAHAN NITROGEN TANAH MELALUI KOTORAN TERNAK AYAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.)Penulis : QOMARIYATUL JALALIYAHDosen Pembimbing I : Dr. Ir. Eko Murniyanto, MP.Dosen Pembimbing II :Dr. Agr Eko Setiawan, SP. M.Si.Abstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan hasil tanaman buncis (Phaseolus vulgaris L.) melalui pemberian pupuk kotoran ternak ayam. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) non faktorial dengan 5 perlakuan, 5 ulangan dan 3 sampel. Perlakuan yang dicoba adalah tekanan pemberian pupuk kandang ayam yang terdiri dari 5 level yaitu P0: 0 ton/ha (kontrol), P1: 7,5 ton/ha, P2: 15 ton/ha, P3: 22,5 ton/ha, P4: 30 ton/ha. Parameter pengamatan meliputi tinggi tanaman, jumlah daun, saat terbentuknya bunga pertama, jumlah bunga, jumlah bunga rontok,jumlah bunga tumbuh menjadi polong, jumlah cabang, kandungan klorofil daun, jumlah polong per tanaman, bobot polong per tanaman, analisis N tanah. Data hasil pengamatan di peroleh dianalisis menggunakan ANOVA dengan taraf 5% jika terdapat pengaruh perlakuan maka di lanjutkan menggunakan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk kotoran ternak ayam yang berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap beberapa parameter kecuali pada tinggi tanaman umur 30 HST dan jumlah daun umur 20 HST.
AbstractionThis research aims to understand growth and the results of the chickpea plant (Phaseolus vulgaris L .) through granting fertilizer chicken droppings of cattle. This research was done using random design group (RAK) non factorials treatment with 5, 5 deuteronomy sample and 3. Sought treatment are pressure granting manure chicken consisting of 5 level namely P0: 0 tons/ha ( control ), P1: 7.5 tons/ha, P2: 15 tons/ha, P3: 22.5 tons/ha, P4: 30 tons/ha. Parameters Observation covering higher plants, number of leaves, when the establishment of the first flowers, the amount of interest grew pods, how many branches of, the chlorophyll leaves, the number of pods per plants, weights pods per plants, n land analysis.The observation at get analyzed using ANOVA with standard 5 % if is the treatment and continue use the smallest different real (BNT) 5 %. The result showed that the fertilizer droppings of cattle chicken different real no effect on some parameters except for higher plants age 30 HST and number of leaves aged 20 HST.