Detail Karya Ilmiah
-
Pengaruh Pupuk NASA Cair Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kacang Panjang (Vigna sinensis L.)Penulis : Ach. ArdhowillyDosen Pembimbing I : Drs. H. Kaswan Badami, M.SiDosen Pembimbing II :Dr. Ir. H. Ahmad Arsyadmunir, MS.Abstraksi
Pupuk organik cair yang berasal dari sampah buah-buahan memiliki kandungan unsur makro yang meliputi N, P, K, Ca, Mg, dan S, sedangkan unsur hara mikro meliputi Fe, Mn, Cu, dan Zn, sehingga baik untuk digunakan sebagai unsur hara bagi tanaman, dan dapat memperbaiki sifat fisik dan biologi tanah. Selain pupuk organik asal sampah buah-buahan juga ada pupuk organik cair yang siap diaplikasikan ketanaman, salah satunya adalah Nasa. Pupuk Nasa Cair adalah salah satu jenis pupuk yang bisa diberikan ke daun dan tanah, mengandung unsur hara makro, mikro, vitamin, mineral, asam-asam organik, dan zat pengatur tumbuh Auksin, Giberilin, dan sitokinin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk NASA cair terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang (vigna sinensis L). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai Oktober 2017 di lahan percobaan BPP Kecamatan Torjun Kabupaten Sampang Madura. Penelitian ini disusun menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial, terdiri dari 4 blok, di dalam blok dibuat plot-plot baris 5 ulangan. Dalam setiap blok ditempatkan Pupuk Organik Cair (POC0 sebagai kontrol, POC1 dengan dosis 6 cc/liter air, POC2 dengan dosis 8 cc/liter air, POC3 dengan dosis 10 cc/liter air, POC4 dengan dosis 12 cc/liter air). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian Pupuk NASA Cair dengan dosis 12 cc/liter air memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang, luas daun, panjang polong dan berat biji pertanaman. Kata Kunci: Kacang Panjang, Pupuk Nasa Cair, Pertumbuhan.
AbstractionLiquid organic fertilizer that is from fruits trash consist macro chemical elements such as N, P, K, Ca, Mg and S, whereas micro chemical elements such as Fe, Mn, Cu and Zn, so they are better to use for plants and fix the ground. Other than that, there is liquid organic fertilizer which is ready to utilize for plants such as NASA. Nasa is a kind of fertilizer that can be given to leaf and the ground that consist of good chemical element. The research aims to discover the effect of liquid nasa fertilizer about growth of beans (vigna sinensi L). The research is conducted on August until October 2017 at BPP field Torjun district Sampang Madura. This research uses Category Randomized Design non factorial Method with 4 blocks., that are line in each block 5 repetition. Each block consist of liquid organic fertilizer (POC0 as the control, POC1 with 6 cc/liter, POC2 with 8cc/liter, POC3 with 10cc/liter and POC4 with 12cc/liter). The result of this research shows that giving liquid organic fertilizer with 12cc/liter has different effect of high of plant, the branchs, size of leaf, size of beans, and weight of plant. Keywords: Beans, Liquid Nasa Fertilizer, Growth