Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Pengaruh Faktor Produksi Modal, Tenaga Kerja Dan Lama Usaha Terhadap Produksi Industri Batik Tulis Di Desa Telaga Biru Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan
    Penulis : Nurul Qomaria
    Dosen Pembimbing I : Henny Oktavianti S.E.,M.E
    Dosen Pembimbing II :Andri Wijanarko S.E.,M.E
    Abstraksi

    Nurul Qomaria, Analisis Pengaruh Faktor Produksi Modal, Tenaga Kerja dan lama Usaha Terhadap Produksi Industri Batik Tulis di Desa Telaga Biru Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan. Di bawah bimbingan Henny Oktavianti, S.E., ME. Dan Andri Wijanarko, S.E., ME. Sektor industri mempunyai peran yang sangat penting dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia yang nantinya dapat memberi pengaruh besar dalam pembangunan suatu bangsa. Sektor industri pengolahan menjadi salah satu sektor yang memberikan kontribusi pertumbuhan yang besar bagi perekonomian di Kabupaten Bangkalan. Salah satu sektor industrinya adalah industri kerajinan batik tulis yang berada di Desa Telaga Biru Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan. Desa telaga biru merupakan desa yang memiliki unit industri terbesar dibandingkan desa lainnya. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh modal, tenaga kerja dan lama usaha terhadap jumlah produksi industri batik tulis di Desa Telaga Biru Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan. Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder data primer diperoleh dari pelaku industri kerajinan batik tulis melalui wawancara lansung dengan menggunakan daftar pertanyaan yang telah dipersiapkan terlebih dahulu sedangkan data sekunder diperoleh melalui dokumentasi data yang sudah ada di dinas-dinas terkait. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan model fungsi produksi Cobb-Douglas dengan metode OLS (Ordinary Least Square). Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan Variabel modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap produksi industri batik tulis, Variabel tenaga kerja (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap produksi batik tulis. Sedangkan variabel lama usaha (X3) berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap produksi batik tulis pada industri batik di Desa Telaga Biru Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan. Kata kunci: Industri Batik Tulis, Produksi, Modal, Tenaga Kerja, dan Lama Usaha.

    Abstraction

    Nurul Qomaria, The Analysis of Production Factors Influence of Capital, Labor and long Bussiness Against Industrial Production of Batik in Telaga Biru Village, Tanjung Bumi District, Bangkalan. Under the guidance of Henny Oktavianti, S.E., ME. And Andri Wijanarko, S.E., ME. The industrial sector has a very important role in improving the economy in Indonesia, which later can give a big influence in the development of a nation. The manufacturing sector became one of the sectors that contributed substantial growth for the economy in Bangkalan. One of the industrial sector is batik craft industry in the Telaga Biru village, Tanung Bumi district, Bangkalan. Telaga Biru village is a village which has the largest industrial unit compared to other villages. The aims of this study to determine the influence of capital, labor and a long bussiness on the number of batik industrial production in the Telaga Biru village, Tanjung Bumi district, Bangkalan. This research used primary and secondary data. Primary data obtained from batik craft industry through direct interview by using a list of questions prepared in advance while the secondary data obtained through the data documentation that already exist in the relevant agencies. This study used multiple linear regression analysis model with Cobb-Douglas production function with OLS (Ordinary Least Square). Based on the results of the study it shows capital variable has significant positive effect on the production of batik industry, labor variable (X2) has positive and significant impact on the production of batik. While the long bussiness variable (X3) has negative effect and no significant on the production of batik in the batik industry in the Telaga Biru village, Tanjung Bumi district, Bangkalan. Keywords: Batik Industry, Production, Capital, Labor, and Long Bussiness.

Detail Jurnal