Detail Karya Ilmiah
-
PRESENTASI DIRI ISTRI PERANTAU YANG MELAKUKAN PERSELINGKUHANPenulis : HaslahDosen Pembimbing I : Alifah Rahma Wati., S.Psi., M.Psi., PsikologDosen Pembimbing II :Abstraksi
Haslah, 100541100042. Presentasi diri istri perantau yang melakukan perselingkuhan. Skripsi. Universitas Trunojoyo Madura. 2017. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui presentasi diri istri perantau yang melakukan perselingkuhan. Unsur dalam presentasi diri dibagi dalam dua kajian yaitu Impression-Motivation (motivasi pengelolaan kesan) dan Impression-Construction (konstruksi pengelolaan kesan). Subjek dari penelitian ini adalah istri perantau yang melakukan perselingkuhan dengan karakteristik tertentu yang sudah ditetapkan. Teknik pengambilan sampelnya menggunakan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan teknik wawancara semiterstruktur. Teknik analis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Miles dan Huberman yaitu reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa istri perantau yang melakukan perselingkuhan menyembunyikan perselingkuhannya dari pihak suami, keluarga mertua, serta tetangganya dengan cara mempresentasikan diri sebagai istri yang setia. Tujuan dari presentasi diri istri perantau yang melakukan perselingkuhan agar istri yang berselingkuh dinilai sebagai istri yang baik, perhatian dan setia terhadap suami, keluarga mertua, dan tetangganya. Kata Kunci : Presentasi diri, istri, perantau, perselingkuhan Daftar Pustaka : 28 (1984-2015)
AbstractionHaslah, 100541100042. Self-Presentation of Explorer Wife who having Affair. Thesis. Psychological Science. Faculty of Social and Cultural Sciences, University of Trunojoyo Madura, 2017. This research is aimed to know the self-presentation of explorer wife who having affair with another man. This topic is divided into two concentrations; impression-motivation and impression-construction, which is taken an explorer wife with the constructed characterization. Purposive sampling is used in this research. Thus, the data collected by semi-structured interview with Miles and Huberman technique analysis; data reduction, data display, and conclusion. The result shows that the explorer wife hides her affair from the husband’s family, and her neighbour in which presents herself as a loyal wife. This is intended to present that she is a good wife, care and loyal although she having an affair behind her husband, his family and the neighbour. Keywords: self-presentation, wife, and affair. References: 28 (1984-2015)