Detail Karya Ilmiah
-
Bahasa Tutur Remaja Balap Liar (studi etnografi komunikasi pada komunitas remaja balap liar di desa Mojopetung, kecamatan Dukun, kabupaten Gresik)Penulis : Vicky Febry ArisandyDosen Pembimbing I : Muhtar Wahyudi, S.Sos, MADosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Balap liar adalah adu cepat antara dua motor dengan kapasitas mesin yang tidak standart atau sudah dimodifikasi sesuai kapasitas yang diinginkan. Dalam permainan balap liar terdapat pemakaian sistem sosial, aktivitas pencari uang dan macam-macam bahasa. Deskripsi yang obyektif terhadap balap liar kiranya dapat menjelaskan bahwa permainan balap liar merupakan produk budaya yang memiliki jaringan rumit, penuh rahasia, unik, dan memiliki bahasa yang khas, simbol-simbol/kode-kode yang khas yang digunakan dalam aktivitas komunikasi mereka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode kualitatif dengan studi etnografi komunikasi dan memakai teori speaking dari Dell Hymes 1972. Obyeknya yaitu komunitas balap liar didesa Mojopetung kecamatan Dukun kabupaten Gresik. Responden penelitian berjumlah 4 yaitu informan kunci dan penentuan secara purposif sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa peristiwa komunikasi yang menjadi ciri khas perilaku komunikasi komunitas balap liar, bergantung pada siapa lawan berbicara dan dimana tempat berbicara. Lawan dan tempat berbicara akan mempengaruhi munculnya bahasa khas yang akan mereka gunakan. Secara garis besarnya, anggota komunitas balap liar akan menggunakan bahasa balap liarnya ketika berkomunikasi dengan anggota balap liarnya sendiri dan angota balap liar lain yang mengerti, dan sebaliknya akan menggunakan bahasa sehari hari dengan orang normal lainnya. Begitu juga dengan tempat berbicara akan berbeda ketika berada di warung kopi (keras, tinggi, kasar), Galangan (bersahabat, santai) dan tempat modifikasi (sopan, nada rendah, bercanda). Kata kunci : Balap liar, Bahasa tutur, Etnografi Komunikasi
AbstractionABSTRACT Wild race is a race between two motorcycles with an engine capacity not standard or modified according to the capacity desired. In the wild racing game there is the use of the social system, the search activity of money and various languages. Objective description of the wild race would be able to explain that the wild racing game is a product of a culture that has a complicated network, mysterious, unique, and have a distinct language, symbols / codes that are typical used in their communication activities. The method used in this research is qualitative method with ethnographic studies using the theory of communication and speaking of Dell Hymes 1972. Objects that wild racing community sub-district village Shaman Mojopetung Gresik. Respondents are 4 key informants and determination that is purposive sampling. The results of this study indicate that the communication events that characterized the communication behavior of wild racing community, depending on who the opponent speaks and where the place to talk. Opponents and a talk will affect the appearance of the typical language they will use. By and large, wild racing community members will use their wild racing language when communicating with members of their own wild racing and wild racing other members who understand, and instead will use the language in everyday situations with other normal people. So is the place to talk will be different when you are in a coffee shop (loud, high, rough), Shipyard (friendly, relaxed) and a modification (polite, low tone, kidding). Keywords: wild racing, speech Language, Ethnography of Communication