Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Tujuan penelitian ini untuk mengetahui yang lebih mendalam tentang peran kiai dalam menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah pada santri di pondok pesantren At-taufiqiyah terhadap pembentukan akhlak di dalam diri santri serta untuk mengetahui pola kepemimpinan kiai di Desa Romben Guna Kecamatan Dungkek Kabupaten Sumenep. Mamfaat yang diharapkan dalam penelitian ini secara teoritis dapat memberikan kajian ilmiah tentang peran kiai dalam menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah pada santri utamanya dalam kajian sosiologi sebagai analisis realitas kehidupan sosial saat ini. Sedangkan secara praktis sebagai upaya untuk memberikan evaluasi konstruktif terhadap keberlansungan peran kiai dalam menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah terhadap santri di Desa Romben Guna Kecamatan Dungkek Kabupaten Sumenep. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan motede pendekatan studi biografi. Pengumpulan data melalui observasi lansung, dan wawancara mendalam. Sumber data diperoleh dari data primer dan skunder. Metode pemilihan infomerman menggunakan purposive sampling , sebanyak enam informan teknis analisis data melalui reduksi data, menyajian data, dan penarikan kesimpulan dengan menggunakan triangulasi sumber, untuk proses keabsahan data melalui perbandingan data yang diperoleh dilapangan dari hasil wawancara dengan keenam informan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teori peran. Berdasarkan temuan dilapangan dan analsisi teoritik yang telah dilakukan diperoleh kesimpulan di antara. Pertama, Peran Kiai mengajarkan keikhlasan, kesederhanaan, kemandirian, menanamkan ukhwah islamiyah, insaniyah, dan basyariyah, serta kemerdekaan, untuk menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah Kiai juga menekankan pada pengkajian ayat-ayat al-quran dan Al-hadits serta kitab kuning sehingga mengaji/mengkaji merupakan suatu kewajiban yang selalu ditekankan. Kedua, kiai sebagai pemimpin di pondok selalu memberikan contoh baik pola sikap, pola berbicara yang sopan dan halus, rajin ibadah, rajin bersedaqoh dan lain semacamnya. Ketiga kiai selalu mampu memberikan solusi dalam setiap persoalan sehingga Kiai dinyatakan sebagai sesepuh. Keempat sebagai pencerah santri dan masyarkat secara komunal.

    Abstraction

    The purpose of this study to determine the depth of the role of kiai in instilling the values akhlakul karimah on students at the boarding school At-taufiqiyah against inner moral formation of students as well as to determine the pattern of kiai leadership in the village Romben Dungkek Guna District of Sumenep. Mamfaat expected theoretically in this study can provide scientific studies on the role of kiai in instilling the values akhlakul karimah on primary students in the study of sociology as an analysis of the current realities of social life. While practically an attempt to provide a constructive evaluation of the role keberlansungan kiai in instilling the values akhlakul karimah to students in the village Romben Dungkek Guna District of Sumenep. This study used a qualitative descriptive motede case study approach. Collecting data through direct observation, and in-depth interviews. Sources of data derived from primary and secondary data. Infomerman selection method using purposive sampling, a total of six technical informant data analysis through data reduction, presentation of data, and drawing conclusions using triangulation sources, to the validity of the data through a comparison of field data obtained from interviews with six informants. The theory used in this research is to use the theory of the role. Based on the findings in the field and analsisi theoretical conclusion that has been done in between. First, kiai menjarkan sincerity, simplicity, self-reliance, instilling Ukhwah Islamiyah, insaniyah, and basyariyah, and independence, to instill the values of akhlakul karimah Kiai also emphasized the assessment of the verses of al-Quran that the Koran is an obligation that is always emphasized. Second, kiai as a leader in the cottage always gives a good example of the attitude patterns, patterns and smooth talking polite, diligent worship, industrious bersedaqoh and other such. Third kijaji always able to provide a solution to every problem so kiai is expressed as an elder. Fourth as lightening the students and the community communally. Keywords: Role, Kiai, akhlakul karimah.

Detail Jurnal