Detail Karya Ilmiah

  • FENOMENA KESALAHAN PENARIKAN INFAQ PEMBANGUNAN MASJID (Studi Fenomenologi di Kecamatan Kamal)
    Penulis : Urifatulkomariah
    Dosen Pembimbing I : Drs. Subandri, MS
    Dosen Pembimbing II :Merlia Indah Prastiwi,M.Sosio
    Abstraksi

    FENOMENA KESALAHAN PROSES PENARIKAN INFAQ PEMBANGUNAN MASJID (Studi Fenomenologi di Kecamatan Kamal) Urifatul Komariah Program Studi Sosiologi Universitas Trunojoyo Madura RINGKASAN Fenomena penyalahgunaan penarikan infaq pembangunan masjid terletak pada proses dari penarikan infaq tersebut. Sehingga fenomena dari proses dan bentuk penyalahgunaan penarikan infaq menjadi rumusan masalah pada penelitian penulis. Fokus penelitian penulis pada proses penarikan infaq pembangunan masjid khususnya masjid Al-Ihsan kec. Kamal-Bangkalan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, dengan pendekatan fenomenologi, serta dikuatkan dengan teori fenomenologi. Alasan penulis mengambil metode kualitatif yaitu untuk mengetahui bagaimana proses dan bentuk dari penyalahgunaan penarikan infak pembangunan masjid. Pengumpulan data dengan cara interview (wawancara secara langsung dan terbuka), serta observasi langsung di lapangan. Kec. Kamal memiliki wilayah yang menjadi transportasi penghubung antara Surabaya dengan Madura yaitu alat transportasi kapal di pelabuhan Kamal. Menjadi sesuatu yang sangat khusus karena para penarik infak pembangunan masjid Al-Ihsan tidak hanya melaksanakan kegiatan di jalan raya saja namun juga di pelabuhan Kamal Proses penarikan infaq pembangunan masjid di Kec. Kamal, secara fenomena dilaksanakan dengan dua cara yaitu penarikan infak di Jalan Raya dan penarikan infaq yang dilakukan di kapal pelabuhan Kamal. Setiap pelaksanaan penarikan infaq pasti terjadi proses interaksi, sehingga teori yang digunakan adalah teori interaksionisme simbolik. Bentuk penyalahgunaan penarikan infaq pembangunan masjid di Kec. Kamal yaitu penyalahgunaan dalam prosesnya, seharusnya penarikan infaq pembangunan masjid tidak boleh di jalan raya, sehingga saat ini masjid Al-Ihsan hanya mengadakan penarikan infaq di kapal pelabuhan Kamal. Kata Kunci: Fenomena,Penarikan infaq

    Abstraction

    ABSTRACT The phenomenon of abuse withdrawal infaq construction of the mosque lies in the process of withdrawal infaq. So that the phenomenon of abuse of process and form of withdrawal infaq formulation of the problem to the study authors. The focus of the study authors in the process of building a mosque infaq withdrawal of Al-Ihsan mosque particular district. Kamal-Bangkalan. The method used in this research is descriptive qualitative, phenomenological approach, and strengthened by the phenomenological theory. The reason the authors take a qualitative method to determine how the processes and forms of abuse withdrawal donation construction of the mosque. Data collection by interview (interview directly and openly), as well as direct observation in the field. District. Kamal has become the transportation area liaison between Surabaya with Madura ie transportation ship at the port of Kamal. Into something very special because of the towing infak Al-Ihsan mosque construction does not only carry out activities on the highway, but also in the port of Kamal The process of withdrawal infaq construction of mosques in the district. Kamal, the phenomenon carried out in two ways, namely the withdrawal of the Road donation and withdrawal infaq carried on board Kamal port. Each drawing operation infaq inevitable process of interaction, so that the theory used is symbolic interaction theory. Forms of abuse withdrawal infaq construction of mosques in the district. Kamal is abuse in the process, the construction of the mosque infaq withdrawal should not be on the highway, so now Al-Ihsan mosque just held infaq withdrawal Kamal port in the boat. Key words: Phenomena, Withdrawal infaq

Detail Jurnal