Detail Karya Ilmiah

  • PENGEMBANGAN APLIKASI PENCARIAN SEMANTIK JUDUL TUGAS AKHIR MENGGUNAKAN KONSEP ONTOLOGI
    Penulis : BISMA ALFIAN IMANATA
    Dosen Pembimbing I : FIRDAUS SOLIHIN, S.Kom., M.Kom
    Dosen Pembimbing II :IWAN SANTOSA, ST., MT
    Abstraksi

    Saat ini aplikasi pencarian yang dibuat untuk membantu menemukan informasi terkait tugas akhir yang relevan terkadang masih menemui kendala. Hal ini dikarenakan sistem pencarian yang dibuat untuk menemukan informasi terkait tugas akhir masih menggunakan konsep dan model yang menekankan pada kata kunci. Dengan konsep tersebut, seorang pencari informasi hanya memperoleh informasi yang sesuai dengan kata kunci yang digunakan. Sedangkan informasi yang memungkinkan terkait dengan kata kunci yang digunakan, tidak diperoleh oleh pengguna. Untuk mengatasi kekurangan ini, maka perlu dilakukan pengembangan aplikasi pencarian terkait tugas akhir. Metode yang cocok digunakan untuk mengembangkan aplikasi pencarian tersebut adalah dengan menerapkan metode semantik. Metode Semantik merupakan metode yang menerapkan keterkaitan antar informasi. Dengan digunakannya metode semantik, informasi yang diperoleh oleh pengguna, lebih spesifik dan sesuai dengan persepsi pengguna, karena aplikasi pencarian dengan metode semantik, menggali informasi yang memiliki hubungan keterkaitan dengan kata kunci yang digunakan pengguna. Tingkatan semantik yang digunakan untuk menerapkan kesamaan makna dan kemiripan bahasa disebut Ontologi. Aplikasi Semantik Berbasis Desktop ini dapat memberikan hasil pencarian yang tidak hanya menekankan pada kata kunci pengguna, namun dokumen yang memiliki keterkaitan dengan kata kunci juga ditampilkan.

    Abstraction

    Currently the application of search created to help find related information relevan thesis sometimes still have problem. This is because the search system is made to find information related to the final project is still using concepts and models that emphasize the key word. With this concept, an information seeker only obtain information corresponding to the keywords used. While the information that allows related to the keywords used, not obtained by the user. To overcome this shortcoming, it is necessary to the development of the final project applications related search. Appropriate methods are used to develop the search application is to apply the method of semantics. Semantics method is a method that applies the relationship between information. With the use of semantic methods, information obtained by the user, more specific and appropriate to the user's perception, because search applications with semantic methods, gather information that have corresponding relationships with key words used user. Semantic levels are used to implement the similarity of meaning and language similarity is called Ontology. Semantics-Based Desktop Applications can provide search results that are not only emphasizes the user's keywords, but the documents that are relevant to the keywords are also displayed.

Detail Jurnal