Detail Karya Ilmiah

  • MODEL PENGADAAN BAHAN BAKU KURMA SALAK MENGGUNAKAN TEKNIK LOT for LOT (Studi Kasus di Kelompok Tani Ambudi Makmur 2)
    Penulis : IMAM GAZALI
    Dosen Pembimbing I : Dr. Moh. Fuad FM, S.TP., MSi
    Dosen Pembimbing II :Banun Diyah Probowati, S.TP., MSi
    Abstraksi

    Bahan baku merupakan hal mutlak yang dibutuhkan suatu perusahaan untuk kelancaran proses produksi. Pengadaan bahan baku merupakan faktor utama dalam melakukan kegiatan proses produksi. Salah satu ukuran kinerja pengendalian pengadaan bahan baku adalah minimasi biaya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menentukan pengadaaan bahan baku yang lebih ekonomis antara metode Kelompok Tani Ambudi Makmur 2 dan Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot. Perhitungan total biaya pengadaan dilakukan pada bahan baku salak dengan mempertimbangkan biaya pembelian, biaya pemesanan. Data yang digunakan untuk menghitung total biaya pengadaan diperoleh dari data permintaan produk kurma salak Kelompok Tani Ambudi Makmur 2 yang diterjemahkan berdasarkan struktur produk untuk menetukan kebutuhan bahan baku. Metode Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot menghasilkan total biaya pengadaan yang lebih rendah dibanding dengan metode Kelompok Tani Ambudi Makmur 2. Total biaya pengadaan dengan metode perusahaan sebesar Rp.5.396.000 dan metode Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot sebesar Rp.5.331.600. Penghematan yang dapat dihasilkan oleh metode Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot adalah sebesar Rp.160.400 atau 2,3%. Berdasarkan hasil perhitungan maka metode yang lebih ekonomis untuk diterapkan di Kelompok Tani Ambudi Makmur 2 adalah metode Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot. Kata kunci: Pengadaan Bahan Baku, Material Requirement Planning (MRP) Teknik Lot For Lot.

    Abstraction

    The raw material is absolutely a need for a company to smooth production process. creating of raw materials is the main factor in the production to do process activities. One of the measures of the performance of control raw material procurement is minimize costs. This study is conducted to determine and specify in providing a more economize to raw materials Among methods Farmers Group of Ambudi Makmur 2 and method of Material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot. Calculation of the total cost of procurement is gotten on raw materials bark taking into account the cost of purchasing, booking fee. The data used to calculate the total cost of procurement Data obtained from the bark of palm product demand farmers Group Ambudi Makmur 2 translated by product structure to determine the need for raw materials. Method of Material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot generating total procurement costs lower compared with the method of Farmers Group Ambudi Makmur 2. The total cost of procurement by the method of the company amounted equal to Rp.5.396.000 and method Material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot equal Rp.5.331.600. The saving that can be generated by method of material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot equal to Rp.160.400 or 2.3 %. Based on the results of the calculation method is more economize to apply at Farmers Group Ambudi Makmur 2 is a method of Material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot. Keywords : Procurement of Raw Materials , Material Requirement Planning ( MRP ) technic of Lot For Lot.

Detail Jurnal