Detail Karya Ilmiah

  • PERAN SERTA MASYARAKAT DALAM USAHA BUDIDAYA RUMPUT LAUT DI KUB MITRA BAHARI (Studi Kasus: Desa Tanjung, Kabupaten Pamekasan).
    Penulis : Trendy R. Pratama
    Dosen Pembimbing I : Ihsannudin,SP.,MP
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Seiring dengan menurunnya daya dukung lingkungan, maka perlu dilakukan upaya pengelolaan sumberdaya perairan laut salah satunya budidaya rumput laut. Guna mendukung hal tersebut maka dibentuklah KUB (Kelompok Usaha Bersama) yang berfungsi menunjang efisien usaha untuk meningkatkan pendapatan. Tujuan dari penelitian ini untuk mediskripsikan KUB Mitra Bahari, untuk mengetahui tingkat peran serta masyarakat dalam KUB, dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini dilakukan di KUB Mitra Bahari Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis Chi Square. Hasil penelitian menunjukan KUB Mitra Bahari dibentuk untuk mewadahi pembudidaya yang secara individual agar tidak terjadi persaingan tidak sempurna dengan tingkat peran serta masyarakat tinggi. Sedangkan faktor umur, jenis kelamin, jenis pekerjaan, tingkat pendapatan, tingkat pendidikan, pengetahuan, peran Pemerintahan Daerah, peran Pengurus Desa, peran KUB dan peran Tokoh Masyarakat tidak memiliki hubungan signifikan dengan tingkat peran serta masyarakat dalam KUB kerena adanya motivasi untuk meningkatkan pengetahuan dan kesejahteraan serta lokasi tempat yang dekat. Sehingga perlu memperkuat kelembagaan KUB Mitra Bahari agar tetap mampu mewadahi kepentingan anggota dalam meningkatkan kesejahteraan serta perlu meningkatkan intensitas pelatihan dalam peningkatan kapasitas dan kualitas produksi. Kata kunci: Usaha Budidaya, KUB, Faktor dan tingkat peran serta.

    Abstraction

    Along with the decrease of nature, it needs to do some resource management, for instance is a seaweed. For it's support, so then formed KUB (Kelompok Usaha Bersama) which is has function to increase the efficiency of effort. The purpose of this research to describe kub mitra bahari, to determine the level of public participation in KUB and factors influence it. This research was conducted in the Village of Tanjung at KUB Mitra Bahari, Pademawu Distict. Analysis method used is analysis description and chi square. The result showed that KUB seaweed in Pamekasan was formed to gather the individual farmers in order to avoid imperfect competition with a high level of community participation. While the factors of age, gender, occupation income level, education level, knowledge, the role of Local Goverment, the role of the Village Board, KUB role and The role of public figures having no relation significant with a participation of people in kub because of motivation to increase knowledge, good life and location those near being a reason dominant. So as need to strengthen institutional KUB Mitra Bahari in order increase capable of being accommodate the interests of members in improve the good life and need to increase the intensity of training in capacity improvement and quality production. Keywords: Cultivation, KUB, factors and levels of participation.

Detail Jurnal