Detail Karya Ilmiah
-
RESPON TANAMAN BAYAM MERAH (Amaranthus gangeticus L.) TERHADAP PEMBERIAN PUPUK ORGANIK SEBAGAI SUMBER NITROGEN UNTUK MENINGKATKAN KANDUNGAN ANTOSIANINPenulis : EKA NAHDIAN MUZAKKIDosen Pembimbing I : MUSTIKA TRIPATMASARI SP. M.SIDosen Pembimbing II :CATUR WASONOWATI SP. M.SIAbstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jenis dan dosis pupuk organik sebagai sumber nitrogen terhadap kandungan antosianin pada tanaman bayam merah (Amaranthus gangeticus L.). Penelitian ini dilaksanakan di rumah plastik di Desa Gili Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Pebruari - Maret 2014. Penelitian ini disusun secara faktorial dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap yang terdiri dari dua faktor perlakuan yang meliputi: jenis pupuk organik (P), terdiri dari 3 level yaitu: pupuk kotoran ayam (P1), pupuk kotoran kambing (P2), dan pupuk kotoran sapi (P3), dosis pupuk kotoran (D), terdiri dari 3 level yaitu: 10 ton/Ha (D1), 20 ton/Ha (D2), dan 30 ton/Ha (D3). Hasil penelitian menunjukkan, perlakuan pemberian jenis pupuk organik berpengaruh nyata terhadap sebagian besar variabel pengamatan, antara lain tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, panjang akar, bobot basah tanaman, bobot kering tanaman dan kadar antosianin. Perlakuan dosis pupuk kotoran tidak berpengaruh nyata terhadap semua variabel pengamatan. Interaksi antara pemberian jenis dan dosis pupuk kotoran berbeda nyata terhadap beberapa variabel pengamatan tinggi tanaman pada umur pengamatan 3MST.
AbstractionThis research aims to determine the effect of different types and doses of organic fertilizer as a source of nitrogen on the content of anthocyanins in plants red amaranth (Amaranthus gangeticus L.). This study was conducted in a plastic house in the village of Gili District of Kamal Bangkalan. When the study was conducted in February - March 2014 This study was arranged as factorial using completely randomized design consisting of two treatment factors include: the type of organic fertilizer (P), consists of 3 levels: chicken manure (P1), fertilizer goat manure (P2), and cow manure (P3). Manure dose (D), consists of 3 levels: 10 tons / ha (D1), 20 tons / ha (D2), and 30 tons / ha (D3). The results showed, giving the type of organic fertilizer treatments significantly affected most of the observed variables, such as plant height, leaf number, leaf area, root length, plant fresh weight, plant dry weight and anthocyanin levels. Manure treatment dose had no significant effect on all variables observations. The interaction between the administration of the type and dose of manure significantly different with some observations variables plant height at age 3MST observations.