Detail Karya Ilmiah

  • PERAN DAN PROSPEK PARIWISATA WADUK NIPA TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT SEKITAR DESA MONTOR KECAMATAN BANYUATES KABUPATEN SAMPANG
    Penulis : AHMAD MAHUD
    Dosen Pembimbing I : ZAKIK, S.E., M.Si.
    Dosen Pembimbing II :HENNY OKTAVIANTI, S.E., M.E.
    Abstraksi

    Ahmad Mahud, Penelitian ini mengambil judul, Peran Dan Prospek Pariwisata Waduk Nipa Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Sekitar Desa Montor Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang, dibawah bimbingan Zakik, S.E.,M.Si., dan Henny Oktavianti, S.E., M.E. Waduk Nipa adalah objek wisata yang terletaknya di Desa Montor, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang. Waduk Nipa ini berperan penting terhadap pendapatan masyarakat dan penyerapan tenaga kerja . Tujuan dari penelitian ini adalah pertama, untuk mengetahui peran waduk nipa terhadap peningkatan pendapatan masyarakat. Kedua, untuk mengetahui peran Waduk Nipa terhadap penyerapan tenaga kerja terhadap masyarakat di Desa Montor, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskripstif. Langkah pertama yang dilakukan dari penelitian ini adalah observasi terhadap potensi-potensi obyek dan daya tarik wisata Waduk Nipa. Langkah berikutnya melakukan wawancara dengan pihak masyarakat untuk mendapatkan informasi peran dan prospek Waduk Nipa terhadap masyarakat setempat sekaligus dokumentasi. Langkah terakhir melakukan analisis untuk menarik sebuah kesimpulan. Hasil penelitian ini berupa (1) peran Waduk Nipa terhadap pendapatan masyarakat sekitar; (2) peran Waduk Nipa terhadap menciptakan lapangan pekerjaan masyarakat sekitar; dan (3) persepsi masyarakat terhadap prospek pariwisata Waduk Nipa terhadap keberlangsungan kedepan. Kata Kunci : Prospek Waduk Nipa, Pendapatan dan Kesejahteraan

    Abstraction

    Ahmad Mahud, This research took the title, Role and Prospect Tourism Nipa Reservoir Against Welfare Society Around Montor Village Banyuates Sub-District Sampang Regency, under the guidance of Zakik, S.E., M.Si., And Henny Oktavianti, S.E., M.E. Nipa Reservoir is a tourist attraction located in Montor Village, Banyuates District, Sampang Regency. This Nipa reservoir plays an important role in community income and employment. The purpose of this research is first, to know the role of reservoir nipa to increase income of society. Secondly, to know the role of Nipa Reservoir on the absorption of manpower to the community in Montor Village, Banyuates Sub-District, Sampang District. This research uses descriptive qualitative approach. The first step taken from this research is the observation of the potential objects and attractions of Nipa Reservoir. The next step is to conduct interviews with the community to get information on the role and prospects of Nipa Reservoir to the local community as well as documentation. The final step of doing the analysis to draw a conclusion. The results of this research are (1) the role of Nipa Reservoir to the income of the surrounding community; (2) the role of Nipa Reservoir towards creating local community employment; And (3) public perception on the prospect of Nipa Reservoir tourism toward future sustainability. Keywords: Prospect of Nipa Reservoir, Income and Welfare

Detail Jurnal