Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA PT. SUMBER CIPTA MULTINIAGA CABANG SURABAYAPenulis : NURKHOLISDosen Pembimbing I : Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M. SiDosen Pembimbing II :Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati, MMAbstraksi
ABSTRAK NUR KHOLIS (2014), “ Pengaruh Kualitas Kehidupan Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan Pada PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya”. Di bawah bimbingan Bapak Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M.Si dan Ibu Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati, MM. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja terhadap produktivitas karyawan baik secara parsial maupun secara simultan yang dilaksanakan pada PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya. Teknik pengambilan data pada penelitian ini menggunakan metode pembagian kuesioner. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan pada PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya yang berjumlah 63 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling, dan dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara partisipasi (X1) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (3,342) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,002<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara kesempatan pengembangan karir (X2) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,530) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,014<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara komunikasi (X3) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,126) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,038<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara pemecahan konflik (X4) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,328) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,024<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara keselamatan kerja (X5) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,117) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,039<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara kesehatan kerja (X6) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,464) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,017<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara lingkungan kerja (X7) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,159) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,035<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara kompensasi (X8) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (2,973) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,004<0,05). Ada pengaruh yang signifikan antara kebanggaan (X9) terhadap produktivitas karyawan (Y) dengan hasil thitung (3,590) dan ttabel (1,998) serta sig t (0,001<0,05). Kata kunci: partisipasi, kesempatan pengembangan karir, komunikasi, pemecahan konflik, keselamatan kerja, kesehatan kerja, lingkungan kerja, kompensasi, kebanggaan, produktivitas.
AbstractionABSTRACT NUR KHOLIS (2014), “The Influence of Quality of Work Life on Employees’ Productivity in PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya”. Advisor (I): Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M.Si, (II): Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati, MM. The purpose of this study is to determine the influence of quality of work life on employees’ productivity both simultaneously and partially conducted in PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya. Data is collected by distributing questionnaires. Samples used are 63 employees of PT. Sumber Cipta Multiniaga Cabang Surabaya. Data collecting technique implemented is simple random sampling, while the analysis technique used is multiple linear regressions. Based on the result of study, it can be concluded that there is a significant influence between participation (X1) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (3,342) and ttable (1,998) and also sig t (0,002<0,05). There is a significant influence between career developments (X2) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,530) and ttable (1,998) and also sig t (0,014<0,05). There is also a significant influence between communications (X3) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,126) and ttable (1,998) and also sig t (0,038<0,05). There is a significant influence between resolving of conflict (X4) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,328) and ttable (1,998) and also sig t (0,024<0,05). There is a significant influence between work safety (X5) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,117) and ttable (1,998) and also sig t (0,039<0,05). There is a significant influence between occupational health (X6) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,464) and ttable (1,998) and also sig t (0,017<0,05). There is a significant influence between working environment (X7) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,159) and ttable (1,998) and also sig t (0,035<0,05). There is a significant influence between compensation (X8) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (2,973) and ttable (1,998) and also sig t (0,004<0,05). There is a significant influence between pride (X9) on employees’ productivity (Y) and result of tcount (3,590) and ttable (1,998) and also sig t (0,001<0,05). Keywords: Participation, Career Development Opportunity, Communication, Conflict Resolving, Work Safety, Occupational Health, Working Environment, Compensation, Pride, Productivity.