Detail Karya Ilmiah

  • PERBANDINGAN PENGARUH STOCK SPLIT DAN DIVIDEN TERHADAP VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN YANG GO PUBLIC DI BEI (BURSA EFEK INDONESIA)
    Penulis : DHONY MANGGALA PUTRA
    Dosen Pembimbing I : R. GATOT HERU PRANJOTO, S.E., M.M.,
    Dosen Pembimbing II :DRS. EC. MAKHMUD ZULKIFLI, M.SI
    Abstraksi

    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh stock split terhadap volume perdagangan saham pada perusahaan yang go public; untuk mengetahui pengaruh pembagian dividen pada perusahaan yang go public; untuk mengetahui perbandingan stock split dan pembagian dividen secara tunai yang berpengaruh terhadap volume perdagangan saham. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, regresi sederhana, dan uji t berpasangan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini ada 2, yaitu (1) Variabel independen meliputi stock split dan dividen, dan (2) Variabel dependen meliputi volume perdagangan saham setelah stock split dan volume perdagangan saham setelah pembagian dividen. Berdasarkan pengambilan data dengan cara purposive sampling didapat 10 sampel perusahaan go public yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang telah melakukan kebijakan stock split dan pembagian dividen pada tahun yang sama. Kesimpulan penelitian ini diketahui bahwa hasil uji asumsi klasik melalui uji normalitas menunjukkan seluruh variabel yang diuji bersifat normal yaitu semua variabel memiliki nilai signifikansi > 0,05. Hasil uji regresi sederhana menunjukkan: (1) Kebijakan stock split tidak ada pengaruh terhadap volume perdagangan saham perusahaan dengan nilai signifikansi 0,733; (2) Pembagian dividen memiliki nilai signifikansinya 0,987, artinya meskipun berpengaruh tetapi tidak signifikan terhadap volume perdagangan saham perusahaan. Berdasarkan hasil uji beda, kedua kebijakan tersebut tidak ada perbedaan terhadap volume perdagangan saham perusahaan dengan nilai signifikansi 0,382. Kata kunci: stock split, dividen, volume perdangan saham setelah stock split dan pembagian dividen.

    Abstraction

    The purposes of this study are to determine the influence of stock split on stock trading volume on go public companies; to determine the influence of dividend go public companies; to determine the ratio of stock split and dividend in cash payment that have influence on stock trading volume. This study uses quantitative methods. The data analysis technique used is the classical assumption, simple regression, and paired t test. There are 2 variables used in this study: (1) the independent variables; include the stock split and dividend, and (2) Dependent variables; include stock trading volume after the stock split and stock trading volume after the distribution of dividends. Based on data collecting through purposive sampling, there are 10 samples of Go Public companies listed in Indonesia Stock Exchange that has conducted stock split policy and dividend distribution in the same year. The conclusion notes that the result of classical assumption test through normality test shows the normality of all variables, means all variables have significant values > 0, 05. Simple regression test results that: (1) stock split policy does not influence companies’ stock trading volume within significant value of 0,733; (2) dividend has significant value of 0,987 means that it has insignificant influence on companies’ stock trading volume. Based on the different test result, the two policies make no difference on companies’ stock trading volume within the significant value of 0,382. Keywords: stock split, dividend, stock trading volume after stock split and dividend distribution.

Detail Jurnal