Detail Karya Ilmiah
-
PROSES KOMUNIKASI ANTARPRIBADI ANTARA PETUGAS REHABILITASI DENGAN PECANDU NARKOBA DALAM MASA REHABILITASI SOSIAL (Study Kasus UPT Rehsos ANKN Surabaya)Penulis : Resti Yuli Eka PratiwiDosen Pembimbing I : Farida Nurul Rakhmawati.,S.Sos.,M.SiDosen Pembimbing II :Dr. Yuliana Rakhmawati, S.Sos., M.Si.Abstraksi
PROSES KOMUNIKASI ANTARPRIBADI ANTARA PETUGAS REHABILITASI DENGAN PECANDU NARKOBA DALAM MASA REHABILITASI SOSIAL (Study Kasus UPT Rehsos ANKN Surabaya) RESTI YULI EKA PRATIWI ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang komunikasi antarpribadi antara petugas rehabilitasi dengan pecandu narkoba dalam masa rehabilitasi sosial di UPT Rehsos ANKN Surabaya, penelitian ini mendeskripsikan tentang bagaimana proses komunikasi antarpribadi, tahapan komunikasi beserta teknik-teknik yang digunakan oleh petugas rehabilitasi kepada pecandu narkoba. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif karena penelitian ini harus dilakukan pada kondisi yang alamiah, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melakukan wawancara tidak terstruktur, observasi, dan dokumen. teknik purposive sampling digunakan untuk menentukan informan. Teknik Miles and Hubberman digunakan untuk menganalisa data. Berdasarkan dari penelitian ini hasil yang didapatkan dalam komunikasi antarpribadi antara petugas rehabilitasi dengan pecandu narkoba dalam masa rehabilitasi sosial ini memiliki tahapan komunikasi sebagai berikut: tahap perusakan, tahap kontak, tahap keterlibatan, tahap keakraban. Dalam proses tahapan komunikasi antarpribadi yang terjadi merupakan sarana bagi petugas untuk bisa menemukan cara melakukan rehabilitasi sosial, terutama pada tahapan keterlibatan dan keakraban karena pada tahapan itu petugas rehabilitasi dapat menemukan cara untuk melakukan rehabilitasi pada setiap pecandu narkoba. Pada proses komunikasi petugas rehabilitasi menggunakan teknik hubungan manusia, yang dapat terlihat pada setiap teknik yang digunakan untuk rehabilitasi setiap pecandu narkoba dan keefektivitasan komunikasi antarpribadi antara petugas rehabilitasi dengan pecandu narkoba lebih cenderung kepada keterbukaan antara keduabelah pihak. Kata kunci : Komunikasi antarpribadi, Petugas rehabilitasi, pecandu narkoba, proses rehabilitasi sosial.
AbstractionINTERPERSONAL COMMUNICATION PROCESS BETWEN REHABILITATION OFFICER WITH NARCOTICS ADDICT IN SOCIAL REHABILITATION PERIOD (Case study UPT Rehsos ANKN Surabaya) RESTI YULI EKA PRATIWI ABSTRACT The purpose of this research is to know about interpersonal communication between rehabilitation officer with narcotics addict in social rehabilitation period at UPT Rehsos ANKN Surabaya. This research describe about how the process of communication, step of communication include the technique that used by rehabilitation officer with narcotics addict. The method that used in this research is qualitative approach because this research should be done in natural condition and collecting data use interview unstructured observation and document. Purposive sampling is used to get the informans. Miles and Hubberman technique is used as data analysis. The result show that interpersonal communication between rehabilitation officer with narcotics addict in social rehabilitation period have step of communication: vandalism step, contact step, involvement step, familiarity step. In process communication step that happen is media for officer to find the way of social rehabilitation, especially on involvement and intimate step because in this step the officer can find at the way of rehabilitation for every narcotics addict. In communication process the officer use human relation technique, that can visible in every technique that use for rehabilitation for every narcotics addict and effectiveness of interpersonal communication between rehabilitation officer with narcotics addict more disposed to open mind between both. Key words : Interpersonal communication, rehabilitation officer, narcotics addict, social rehabilitation process