Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    ABSTRAK Ika Musriana, NIM. 09.05.211.00042, Program Studi Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Universitas Trunojoyo Madura. Skripsi ini tentang Perubahan Hubungan Sosial dalam Keluarga pada Perempuan Madura yang Bekerja di Sektor Informal (Studi Biografi pada Keluarga Perempuan PKL Suramadu Sisi Madura Asal Desa Pangpong Kecamatan Labang Kabupaten Bangkalan), di bawah bimbingan Dr. Dra. Sri Hidayati M.Si., dan Hetti Mulyaningsih S.Sos., M.Kes. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh realita yang menarik di area Suramadu yang banyak terdapat perempuan Madura menjadi PKL di Suramadu sisi Madura. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab terjadinya perubahan hubungan sosial dalam keluarga perempuan Madura yang menjadi PKL Suramadu dan mengetahui proses perubahan hubungan sosial dalam keluarga. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian studi biografi. Peneliti menggali data di lapangan dengan wawancara mendalam, observasi partisipan dan dokumentasi, informan yang didapat berdasarkan snowball sampling. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan pendekatan studi biografi dengan diperiksa keabsahannya melalui trianggulasi sumber, agar data yang diperoleh menjadi valid. Penelitian ini berlokasi di Kawasan Kaki Jembatan Suramadu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyebab terjadinya perubahan hubungan sosial dalam keluarga perempuan PKL Suramadu sisi Madura asal Desa Pangpong adalah dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal terdiri dari faktor kebutuhan (ekonomi), psikologis, dan pola pikir, sedangkan faktor eksternal terdiri dari perubahan geografis, kontak dan komunikasi dengan masyarakat, peluang/kesempatan, nilai budaya patriarki. Sedangkan perubahan hubungan sosial dalam keluarga adalah, sebelum informan menjadi PKL Suramadu, hubungan sosial yang terjalin dalam keluarga tidak selalu bersifat asosiatif, ada yang bersifat disosiatif. Setelah menjadi PKL Suramadu, hubungan dalam keluarga dari semula asosiatif berubah menjadi disosiatif, dan sebaliknya dari hubungan yang bersifat disosiatif menjadi hubungan asosiatif, serta ada yang tetap mempertahankan hubungan dalam keluarga seperti sebelum menjadi PKL Suramadu. Kata kunci : Perubahan, Hubungan Sosial, Keluarga, Perempuan Madura, Sektor Informal

    Abstraction

    ABSTRACT Ika Musriana, NIM. 09.05.211.00042, Sociology Studies Program, Faculty of Social Sciences and Cultural Studies, University of Trunojoyo Madura. This thesis is about Social Change in Family Relations Madura on Women Working in the Informal Sector (Study of biographies on women street vendors Family in Suramadu Madura side from the Pangpong village, Labang District, Bangkalan regency), by the guidance of Dr. Dra. Sri Hidayati M.Sc., and Hetti Mulyaningsih S.Sos., M. Kes. The research was motivated by the reality of interest in the Suramadu area, there are many Madurese women who become street vendors Suramadu in Madura side. This study aims to determine the cause of the changes in social relationships in the family of Madurese women who becoming street vendors Suramadu in Madura side and knowing the change of social relations within the family. This research using qualitative methods to the type of research study biography. Researchers collect data in the field with in-depth interviews, participant observation and documentation, informants obtained by snowball sampling. The data obtained were analyzed using study of biographies approach examined its validity through triangulation of sources, so that the data obtained to be valid. This study is located at Bridge Foot Suramadu. The results showed that the cause of the changes in social relationships in the family of women street vendors Suramadu in Madura side from the Pangpong village, Labang District, Bangkalan regency are influenced by internal and external factors. Internal factors consist of factor demand (economics), psychological, and mindset, while external factors consist of geographical changes, contact and communication with the public, the opportunity / chance, patriarchal values. While the changes in social relations in the family is before the informant became street vendors Suramadu social relationships that existed within the family is not always associative, there are dissociative. After becoming street vendors Suramadu, relationships within the family of the original associative change to dissociative, and instead of a relationship that is dissociative to associative relationships, and there are still maintaining relationships within the family like before becoming street vendors Suramadu. Key words : Change, Family Relationships, Madurese Women, Informal Sector

Detail Jurnal