Detail Karya Ilmiah
-
ANALISA BALANCED SCORECARD PROJECT PERFORMANCE PADA PROJECT INTEGRATION AND SCOPE MANAGEMENT MENGGUNAKAN FUZZY ANALYTIC NETWORK PROCESSPenulis : ACHMAD FAUZIDosen Pembimbing I : Hermawan,S.T., M.KomDosen Pembimbing II :M. Kautsar S, Skom., M. MTAbstraksi
Manajemen proyek merupakan upaya untuk merencanakan, mengatur dan melaksanakan proyek secara optimal untuk mencapai sasaran yang ditentukan. Pelaksanaan proyek yang sesuai dengan standar prosedur akan menghasilkan hasil yang optimal. Berdasarkan hal tersebut, Untuk memenuhi standar proyek, penelitian ini mengimplementasikan framework standar manajemen proyek berdasarkan Project Management Body Of Knowledge(PMBOK) yang difokuskan pada domain Project Integration dan Scope Management. Penelitian ini ditujukan untuk mengintegrasikan domain PMBOK sehingga mampu menganalisa performa proyek dengan menggunakan Balanced ScoreCard(BSC). Key Performance Indicator(KPI) pada perspektif BSC diperoleh dari pengukuran kinerja masing- masing domain fungsional. Pembobotan KPI dilakukan menggunakan Fuzzy Analytic Network Process(FANP). Hasil BSC akan dijadikan sebagai acuan untuk mengetahui performa proyek. Uji coba sistem dilakukan menggunakan data proyek implementasi SAP PT. Semen Gresik Tbk. Hasil uji coba fungsionalitas sistem berdasarkan PMBOK adalah 81,25% sedangkan berdasarkan user adalah sebesar 75%. Nilai perspektif BSC pada keempat kuadran adalah sebagai berikut , finance: 66, 22%, Internal process: 23 ,00%, learning and growth:11% dan customer:0%. Kata Kunci : ERP, Project Integration and Scope Management, Balanced Scorecard(BSC), Fuzzy Analytic Network Process (FANP).
AbstractionProject management is an effort to plan , organize and implement projects optimally to achieve the specified targets . The implementation of the project in accordance with the standard procedure will produce optimal results . Accordingly, to meet project standards , this research implements a standard project management framework based on the Project Management Body Of Knowledge ( PMBOK ), which is focused on the domain of Project Integration and Scope Management . This study aimed to integrate the PMBOK domain so as to analyze the performance of a project by using the Balanced Scorecard ( BSC ) . Key Performance Indicator ( KPI ) on the BSC perspectives derived from measurements of the performance of individual functional domains . KPI weighting is done using Fuzzy Analytic Network Process ( FANP ) . Results of BSC will serve as a reference to determine the performance of the project . System testing is done using the SAP implementation project data PT . Semen Gresik Tbk . The results of testing the functionality of the system is based on the PMBOK was 81.25 % while by the user is at 75 % . BSC perspectives on the value of the four quadrants are as follows , finance : 66 , 22 % , Internal process : 23 , 00 % , learning and growth : 11 % and customer : 0 % . Keywords : ERP, Project Integration and Scope Management, Balanced Scorecard(BSC), Fuzzy Analytic Network Process (FANP).