Detail Karya Ilmiah

  • DETEKSI LOKASI PLAT NOMOR BERBASIS OPERASI MORFOLOGI PADA KENDARAAN RODA DUA
    Penulis : Nurani Mauludah
    Dosen Pembimbing I : Dr. Arif Muntasa, S.Si., M.T.
    Dosen Pembimbing II :Dr. Indah Agustien S., S.Kom., M. Kom
    Abstraksi

    Sistem parkir yang berlaku saat ini kebanyakan masih bersifat pencatat manual untuk memasuki area perparkiran, dengan menggunakan karcis parkir sebagai tanda bukti. Dengan sistem tersebut masih memiliki kekurangan dalam tingkat kebenaran pencatat nomor kendaraan (human error) dan hal ini mempengaruhi lamanya proses pelayanan dari sistem perparkiran yang ada. Dalam penelitian ini sistem dibuat untuk bi sa mendeteksi lokasi plat nomor. Operasi morfologi merupakan salah satu metode yang memfokuskan pengolahan bentuk atau segmen pada suatu citra. Berdasarkan hal tersebut maka dalam penelitian Tugas Akhir ini dibuat suatu sistem pendeteksi lokasi plat nomor dengan menggunnakan operasi morfologi. Dengan mengunakan fungsi dari dilasi untuk menebalkan citra, erosi untuk menipiskan citra, opening untuk digunakan membuang obyek yang dianggap sebagai noise. Untuk langkah pertama dalam menjalankan sistem yaitu input citra kemudian diproses melalui tiga tahapan yaitu preprocessing, seleksi obyek plat nomor dan selanjutnya verifikasi posisi plat nomor. Output yang ditampilkan yaitu lokasi dari posisi plat nomor pada suatu kendaraan yang mana ditandai dangan area persegi pada input citra. Berdasarkan hasil uji coba dari empat skenario didapat hasil yang terbaik dari skenario ketiga yaitu label 8 disk 1 yang menghasilkan pendeteksian posisi plat nomor dengan 90 % sukses sedangkan yang error atau tidak terdeteksi sebanyak 10%.

    Abstraction

    The parking system which is applied today is still using manual system to enter the parking area. This system uses Parking ticket as a proof of parking registration. This system has disadvantage in the validity record of vehicle number (human error) and it will be effect the length of the parking serving time.in this research the system is made to detection the series number location detection. Morphology Operation is one of the methods which focus on the shape or segment processing of an object. Therefore a location detection of series number is made in this thesis using morphology operation. Using the function of dilation to make the object thick, Erosion to make the object thin, Opening to delete the object which is called noise. The first step to run the system is object input than being processed by three steps, there are reprocessing, object selection, and the last is position verification. The output will show the location of series number which will be marked with the square in object input. Based on the result of the trial from the fourth scenario was gotten the best result. The best result is using the third scenario. That is the eight label in the first disk which produced the series number location detection is 90% succeed and the 10 % of failure.

Detail Jurnal