Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) (Studi di 4 Kabupaten Pulau Madura) Tahun 2005-2012
    Penulis : ACHMAD HABIBI
    Dosen Pembimbing I : Dr. Kurniyati Indahsari, M.Si
    Dosen Pembimbing II :Tripitono Adi Prabowo, S.E, M.E.
    Abstraksi

    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh belanja langsung dan tidak langsung terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), di empat kabupaten di Pulau Madura. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi untuk menguji hipotesis pengaruh variabel independent terhadap pengaruh dependent. Analisis data yang digunakan adalah analisis belanja langsung dan tidak langsung sebagai variabel independent dan PDRB sebagai variabel dependent Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep. Tahun 2006-2013 diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Timur. regresi data panel, dengan menggunakan program eviews 6. Hasil analisis data memperlihatkan bahwa Random Effect Model (REM) adalah model terbaik untuk peneltian ini. Hasil analisis regresi data panel menunjukkan bahwa pengeluaran belanja langsung dan belanja tidak langsung empat kabupaten di Pulau Madura pada tahun 2006-2013 berpengaruh positif yang signifikan terhadap PDRB. Kata kunci : PDRB, Pengeluaran Pemerintah Belanja Tidak Langsung dan Belanja Langsung

    Abstraction

    The purpose of this study was to determine the effect of direct and indirect expenditure on Gross Domestic Product (GDP), in four counties on the island of Madura. This study is a quantitative study using regression analysis to test the hypothesis of the influence of independent variables on the dependent effect. Analysis of the data used is the analysis of the direct and indirect expenditure as an independent variable and GDP as the dependent variable Bangkalan, Sampang, Pamekasan and Sumenep. Years 2006-2013 was obtained from the Central Statistics Agency (BPS) East Java. panel data regression, using eviews 6 program. . The results of data analysis showed that the Random Effects Model (REM) is the best model for this research. The results of the panel data regression analysis showed that the direct expenditures and indirect spending four counties on the island of Madura in 2006-2013 a significant positive effect on GDP. . Keywords: GDP, Government Expenditure Expenditure Indirect and Direct Shopping

Detail Jurnal