Detail Karya Ilmiah

  • FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN BUAH IMPOR DI PASAR TRADISIONAL KOTA SURABAYA
    Penulis : Alif Novita Intani M
    Dosen Pembimbing I : Dr. Sutikno, S.E., M.E
    Dosen Pembimbing II :Rifai Afin, S.E., M.Sc
    Abstraksi

    ABSTRAK Alif Novita intani M, 2016. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Permintaan Buah Impor Di Pasar Tradisional Kota Surabaya. Dibawah bimbingan Dr. Sutikno, S.E,M,E dan Rifai Afin,S.E., M.Sc. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi serta mendeskripsikan tentang faktor-faktor yang dapat mempengaruhi permintaan buah impor di pasar tradisional Kota Surabaya. Penjualan buah digunakan sebagai variabel dependen dan sebagai variabel independen dalam penelitian ini adalah harga buah impor dan harga buah lokal serta lokasi. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data cross section berdasarkan OLS (Ordinary Least Square) dengan asumsi klasik normalitas dan heteroskedastisitas dengan diestimasi menggunakan program Eviews 6.0, mengindikasikan bahwa harga buah impor dan harga buah lokal secara signifikan berpengaruh terhadap permintaan buah impor di pasar tradisional Kota Surabaya. Nilai R² sebesar = 0.211 berarti bahwa hubungan antara variabel dependen dan independen dapat dijelaskan sebesar 21,1 persen di dalam model estimasi dan sisanya 78,9 persen dijelaskan di luar model estimasi. Kata kunci :impor, harga buah lokal, harga buah impor, lokasi, penjualan buah, permintaan.

    Abstraction

    ABSTRACT Alif Novita Intani M, 2016. Factors Affecting Demand Fruit Imports In Traditional Market Surabaya. Under the guidance of Dr. Sutikno, S.E, M, E and Rifai Afin, S.E.,M.Sc. This research aims to determine and identify and describe the factors that can influence the demand for imported fruits in the traditional markets of Surabaya. Sales of the fruit is used as the dependent variable and independent variables in this research was the price of imported fruit prices and local fruit and location. This research is a quantitative research. The data used is the cross section data is based on the OLS (Ordinary Least Square) with classical assumptions of normality and heteroskedasticity with estimated using Eviews 6.0 program, indicating that the price of imported fruit and local fruit prices significantly affect the demand for imported fruits in the traditional markets of Surabaya. R² value of = 0211 means that the relationship between the dependent and independent variables can be explained by 21.1 percent in the estimation model and the rest 78,9 persen explained outside the estimation model. Keywords: import, the price of local fruit, imported fruit prices, location, fruit sales, demand.

Detail Jurnal