Detail Karya Ilmiah

  • ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN MELANJUTKAN SEKOLAH MENENGAH ATAS DI WILAYAH PEDESAAN (Studi kasus di Desa Kanyoran Kecamatan Semen Kabupaten Kediri)
    Penulis : LELY DWI IRAWATI
    Dosen Pembimbing I : Anita Kristina, SE, MSi
    Dosen Pembimbing II :Ambariyanto, SE, MSi
    Abstraksi

    ABSTRAK Lely dwi irawati, Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Untuk Melanjutkan Sekolah Menengah Atas (Studi Kasus di Desa Kanyoran Kecamatan Semen Kabupaten Kediri) Penelitian ini merupakan untuk menganalisa faktor-faktor yang berpengaruh terhadap keputusan untuk melanjutkan SMA meliputi, tingkat penghasilan, pendapatan keluarga, biaya pendidikan, fasilitas pendidikan di ukur dengan cara metode probit yaitu bila yang melanjutkan SMA di beri skor 1 dan yang tidak melanjutkan di beri skor 1 yang diperoleh dari hasil wawancara langsung dari 36 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode probit dan metode logit. Dengan variabel independen yaitu tingkat penghasilan, pendapatan keluarga, biaya pendidikan, fasilitas pendidikan dan variabel dependen yaitu keputusan melsnjutkan SMA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat penghasilan berpengaruh signifikan terhadap keputusan untuk melanjutkan SMA sedangkan variabel pendapatan keluarga, biaya pendidikan, fasilitas pendidikan tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan melanjutkan SMA. Variabel tingkat penghasilan paling berpengaruh dominan terhadap keputusan melanjutkan SMA dan variabel lain yaitu ajakan dari teman untuk untuk melanjutkan SMA di Desa Kanyoran Kecamatan Semen Kabupaten Kediri. Kata Kunci : keputusan melanjutkan SMA, tingkat penghasillan, pendapatan keluarga, biaya pendidikan,fasilitas pendidikan

    Abstraction

    ABSTRACT Lely Dwi Irawati, Analysis of factors affecting decision to continue high school (case study in the kanyoran village sub-district semen of Kediri) This study is to the analyze the factors that influence the decision to proceed to the high school include : income level, family income, education expenses, education facilities is measured by the probit method when a high school resume was given score of 1 and a not to continue was given a score of 1 were obtained from direct interviews of 36 respondents. The method of analysis used in this study is the method of probit and logit methods. With in the independent variables are income level, family income, education expenses, education and dependent variable is the decision to continue high school. The results showed that the level of income significantly influence the decision to continue the high school while the family income variable,the cost of education, educational facilities do not significantly influence the decision to continue high school. Variable income levels most dominant influence on the decision to continue high school and other variable that invitation from a friend to go to high school in the kanyoran village sub-district semen of Kediri Keyword: decision to continue high school income level, family income, education expenses, education facilities.

Detail Jurnal