Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH LABEL HALAL PADA KEMASAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK ES KRIM
    Penulis : Nor Wulan Purnamasari
    Dosen Pembimbing I : Sri Hastuti, SPt. MP
    Dosen Pembimbing II :Burhan, STP. MT
    Abstraksi

    Salah satu usaha dari produsen untuk meyakinkan konsumen bahwa produknya bebas dari bahaya hal yang diharamkan adalah dengan mencantumkan label halal pada kemasan produknya. Masyarakat sebagai konsumen harus berhati-hati dalam melakukan keputusan pembelian. Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh adanya label halal terhadap keputusan pembelian produk es krim dengan menggunakan metode angket/kuesioner. Populasi yang digunakan adalah mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura berjumlah 4.460 orang yang diambil sebagai sampel dengan rumus Slovin. Teknik analisis data yaitu analisis deskriptif serta analisis kuantitatif seperti uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis. Berdasarkan pengolahan data diperoleh persamaan linear Y = 5,583 + 0,198X1 + 0,267X2 + 0,451X3 + e, dimana variabel X1 (proses pembuatan), X2 (bahan utama) dan X3 (bahan tambahan) memiliki hubungan yang kuat dengan Y (keputusan pembelian) yang ditunjukkan dengan koef R bernilai 0,735. Secara simultan, X1, X2 dan X3 berpengaruh terhadap Y, namun secara parsial X2 tidak berpengaruh terhadap Y karena nilai thitung lebih kecil dibanding ttabel (1,903<1,9852). Variabel Y dipengaruhi X1, X2 dan X3 sebesar 52,5% sementara sisanya 47,5% dipengaruhi faktor lain. Kata kunci: label halal, keputusan pembelian

    Abstraction

    One effort of producers to ensure consumers that their products free from danger thing is by must put label halal in their packaging product. Citizens as the consumer must be careful in doing decision purchase. This research to know influence the halal label of the decision the purchase of products ice cream by using centrifugal poll / a questionnaire. Population used is university student trunojoyo madura totaled 4,460 a person taken as samples with the formula slovin. Engineering analysis of data namely descriptive analysis and quantitative analysis like a test validity and reliabilitas, test assumption classical, linear regression analysis of multiple test hypothesis. Based on data processing obtained of linear equations y = 5,583 0,198x1 + + 0,267x2 0,451x3 + + e, Where variable x1 (process of making ), x2 ( main ingredient x3 ) and ( extra ingredient ) having strong ties with y ( decision purchases ) indicated by koef r worth 0,735. Simultaneously, x1, x2 and x3 impact on y but is partial x2 not affect the y since the value of thitung lower than ttabel ( 1,903 & it; 1,9852 ). Variable y influenced x1, x2 and x3 of 52.5 % and the remaining 47,5 % affected various other factors. Kata kunci: label halal, decision of the purchase

Detail Jurnal