Detail Karya Ilmiah

  • Kelayakan Finansial Usaha Pembesaran Ikan Lele Di Sumber Rejeki Kecamatan Bluto Kabupaten Sumenep
    Penulis : SUTRISNO
    Dosen Pembimbing I : Dr. Elys Fauziyah, S.P., M.P
    Dosen Pembimbing II :Ihsannudin, S.P., M.P.
    Abstraksi

    ABSTRAK Kecamatan Bluto mempunyai lima usaha pembesaran ikan lele yang terdata di Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sumenep tahun 2013. Penelitian ini dilakukan di tempat pembesaran ikan lele Sumber Rejeki Kecamatan Bluto Kabupaten Sumenep, sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses pemebesaran ikan lele dan menganalisa kelayakan finansial usaha. Lokasi dipilih secara sengaja (purpossive) karena hanya Sumber Rejeki yang berproduksi secara kontinu. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif yaitu prosedur penelitian yang menggunakan data deskriptif berupa kata-kata tertulis, gambar, serta skema, dan menggunakan angka-angka yang didapat dari tempat penelitian. Data diperoleh dari objek penelitian dengan metode wawancara secara terstruktur menggunakan kuisioner?ata yang dikumpalkan berupa data biaya investasi, sarana produksi, jumlah produksi ikan lele, dan data harga ikan lele. Finansial yang dihitung adalah biaya produksi, penerimaan, dan pendapatan, sedangkan analisis kelayakan finansial menggunakan R/C Ratio (Return Cost Ratio). Berdasarkan hasil penelitian didapat total biaya produksi selama satu kali proses produksi sebesar Rp 12.407.889, penerimaan sebesar Rp 16.900.000, pendapatan Rp 4.492.111, dan nilai R/C Ratio sebesar 1,36. Hasil perhitungan R/C Ratio tersebut menunjukkan bahwa usaha pembesaran ikan lele Sumber Rejeki menguntugkan dan layak dikembangkan karena nilai R/C Ratio>1. Kata Kunci : Pembesaran Ikan Lele, R/C Ratio, Analisis Kelayakan Financial

    Abstraction

    ABSTRACT Bluto Subdistrict had five business enlargement catfishes that recorded in the Department of Marine and Fisheries Sumenep 2013. This study conducted in enlargement catfishes place Sumber Rejeki, Bluto Subdistrict, Sumenep. The purpose of this study is to described the process of enlargement of catfish and analyze of financial feasibility business. The location was chosen deliberately because it's only Sumber Rejeki who producing continuously. The methodology used is a method of descriptive quantitative, the procedures which used data of descriptive words written in the form of, a picture, the scheme, and use the figures obtained from the research. Data is collected from an object research with the interview methods in structured use questionnaire.The data collecteds are the form of the investment, the means of production, the count of catfish production, and price of catfish. Financial calculated covers production costs, revenue, and income .While, the analysis of financial feasibility used R/C Ratio (Return Cost Ratio). Based on the research result obtained the total production costs for once production process of Rp 12.407.889, revenue Rp 16.900.000, income Rp 4.492.111, and value of R/C Ratio 1,36. The calculation on R/C is indicated that business enlargement catfishes Sumber Rejeki advantageous and worthy of developed because the value of R/C Ratio>1. Key Words: Enlargement Catfishes, R/C Ratio, Analysis of Financial Feasibility

Detail Jurnal