Detail Karya Ilmiah

  • ANALISIS KARAKTERISTIK PEKERJA INFORMAL (STUDI KASUS DI KELURAHAN DEMANGAN KECAMATAN BANGKALAN KABUPATEN BANGKALAN)
    Penulis : MILAFIFA FARAHTINING DIAS
    Dosen Pembimbing I : ANITA KRISTINA, SE, MSi
    Dosen Pembimbing II :JAKFAR SADIK, SE, ME
    Abstraksi

    ABSTRAK Milafifa Farahtining Dias, Analisis Karakteristik Pekerja Informal (study kasus pemulung di Kelurahan Demangan Kecamatan Bangkalan Kabupaten Bangkalan). Dibawah bimbingan IBU Anita Kristina, SE. MSi dan BAPAK Jaffar Sadik, SE., MSi Tujuan penelitian ini Untuk mengindentifikasi karakteristik pekerja informal pemulung, untuk mengindentifikasi karakteristik kerja pemulung, untuk mengetahui bentuk hubungan sosial antara pemulung itu sendiri dengan masyarakat setempat dan pemerintah setempat dan untuk mengetahui keadaan kesejahteraan pemulung yang terjadi di Kelurahan Demangan, Kecamatan Bangkalan, Kabupaten Bangkalan. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini mengunakan pendekatan penelitian kualitatif karena dalam penelitian ini ingin mendapatkan hasil yang dapat menggambarkan suatu kondisi yang sebenarnya di lapangan. Hasilnya yaitu adapun tingkat kesejahteraan menurut pandangan subjektif pemulung, sebagian besar pemulung beranggapan kehidupan mereka masih belum sejahtera karena mereka belum mempunyai tempat tinggal yang menetap, pekerjan yang belum pasti, penghasilan masih pas-pasan, dan sebagainya. Berdasarkan pemaparan tersebut dapat dinyatakan bahwa masih belum sejahtera. Menunjukkan pula adanya hubungan antara karakteristik pemulung dengan hubungan sosial pemulung, diantaranya terlihat dari adanya kecenderungan hubungan pada jenis kelamin dan interaksi pemulung dengan masyarakat sekitar usia dengan interaksi pemulung dalam satu bedengan penghasilan dengan interaksi antara pemulung dengan lapaknya dan penghasilan dengan interaksi pemulung dengan masyarakat sekitar. Karakteristik kerja pemulung dengan hubungan sosial pemulung memiliki kecenderungan hubungan walaupun tidak semua variable menunjukkan hubungan yang cukup konsisten Kata Kunci :Karakteristik Pemulung.

    Abstraction

    ABSTRAC Milafifa Farahtining Dias, Characteristic Analysis of Informal Workers (scavenger case study in the Village District Demangan Bangkalan Bangkalan). Under the guidance of Anita Kristina MOM, SE. MSi and MR Jaffar Sadik, SE., Msi The purpose of this study to identify the characteristics of informal workers scavenger, scavengers working to identify the characteristics, to determine the shape of social relations between the scavengers themselves with local communities and local authorities and to know the state of well-being that occurred in the Village scavenger Demangan, District Bangkalan, Bangkalan. The method used in this study uses a qualitative research approach for this study to obtain results that can describe the actual conditions on the ground. The result is as for the level of subjective well-being in the eyes of scavengers, mostly scavengers think their lives are still not prosper because they do not have a settled residence, an uncertain job retention, earnings still mediocre, and so on. Based on the exposure can be stated that there is still prosperous. Shows also the relationship between the characteristics of the social relationships scavenger scavengers, such as seen from the trend in gender relations and interaction with community scavenger around the interaction of age with scavengers in a bed of income to the interaction between the stall is a scavenger and scavenger income by interaction with the surrounding community. Characteristics scavengers working with social relations relationships scavenger has a tendency, although not all variables showed a fairly consistent. Keywords: Characteristics scavenger.

Detail Jurnal