Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH TERHADAP PERKEMBANGAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (Studi kasus pada Koperasi Jasa Keuangan Syariah Assakinah Kamal Bangkalan)
    Penulis : jamal farid
    Dosen Pembimbing I : Yudhanta Sambharakreshna,SE.,M.Si.,Ak.,CA
    Dosen Pembimbing II :Robiatul Auliyah, SE.,M.SA
    Abstraksi

    Perkembangan lembaga keuangan syari’ah bank dan bukan bank di Indonesia semakin pesat.Hal tersebut juga didukung dengan adanya penopang hukum Syariat Islam yang telah dikeluarkan tentang keberadaan lembaga keuangan syari’ah bank dan bukan bank.Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) Assakinah yang berada di Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan merupakan salah satu lembaga keuangan syari’ah bukan bank yang juga memiliki produk pembiayaan bagi hasil atau mudharabah. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan mudharabah terhadap perkembangan usaha mikro, kecil dan menengah di Koperasi Jasa Keuangan Syariah Assakinah Kamal Bangkalan. Perkembangan usaha diurai dari sektor perkembangan omset, perkembangan jumlah tenaga kerja, perkembangan jumlah pelanggan, dan perkembangan keuntungan/laba. Akad pembiayaan mudharabah yang dijalankan pada KJKS As Sakinah telah berjalan sesuai dengan tujuan BMT pada umumnya yaitu dapat meningkatkan kualitas usaha ekonomi rakyat untuk kesejahteraan anggota dan masyarakat. Khususnya pada progam pembiayaan mudharabah, karena dengan adanya pembiayaan mudharabah tersebut adalah salah satu cara untuk membantu dan meringankan beban para pedagang kecil dalam masalah permodalan yang bertujuan untuk meningkatkan usahanya agar menjadi lebih baik dan berkembang dari sebelumnya. Sehingga dengan adanya pembiayaan mudharabah ini dapat menjadikan salah satu jalan bagi para pedagang kecil untuk meningkatkan perkembangan usaha mikro, kecil dan menengah nasabah Mudharabah di Koperasi Jasa Keuangan Syariah As-Sakinah Kamal Bangkalan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pembiayaan mudharabah mempunyai pengaruh positif terhadap jumlah omset penjualan, keuntungan/laba dan jumlah pelanggan.Hal ini dibuktikan dengan adaya peningkatan dari awal penjualan sampai tiga bulan terakhir penelitian. Sedangkan jumlah tenaga kerja tidak dipengaruhi dengan adanya pembiayaan mudharabah.Tidak ada penambahan tenaga kerja dari awal mula usaha sampai dengan tiga bulan terakhir penelitian, mengingat usaha yang digeluti oleh para nasabah mudharabah KJKS As Sakinah masih bersifat mikro dengan modal awal dibawah Rp. 5.000.000,-. Kata kunci: Pembiayaan Mudharabah, perkembangan usaha, omset, jumlah tenaga kerja, jumlah pelanggan, dan keuntungan/laba.

    Abstraction

    Development of financial institutions for bank and non-bank in Indonesia is changing rapidly. It's also supported with the rest of the Islamic law that has been released about the existence financial institutions banks and non banks. Cooperative Financial Services Sharia (KJKS) Assakinah who reside in District Kamal BANGKALAN is one financial ofinstitution non-bank that also have products for revenue or mudharabah financing. This study has the purpose to determine the effect of mudharabah financing the development of micro, small and medium enterprises in the Cooperative Financial Services Sharia (KJKS) Assakinah, Kamal, Bangkalan. Development efforts of the development decomposed turnover, workforce development, customer development, and the development of profit / gain. Accad mudharabah financing undertaken in KJKS As Sakinah was run according to the purpose of BMT in general that is to improve the quality of people's economic efforts for the welfare of the members and the community. Particularly in mudharabah financing program, as has mudharabah financing is one way to help reduce the burden of small traders in the capitalization problem which aims to increase its efforts in order to get better and grow like never before. Up with the financing mudharabah can make one small way for merchants to promote the development of micro, small and medium-sized customers in Cooperative Financial Services Sharia (KJKS) Assakinah, Kamal, Bangkalan. The results showed that mudharabah funding has a positive influence on the amount of sales turnover, profit / gain and the number of customers. This is evidenced by an increase of the first sale until the last three months of the study. While the labor force is not influenced by the availability of financing mudharabah. There was no increase in manpower from the beginning began efforts last up to three months of research, given the effort by the customer mudharabah KJKS As Sakinah still be micro with initial capital below Rp. 5.000.000, -. Keywords: Mudharabah financing, business development, turnover, workforce, customer base, and profit / gain.

Detail Jurnal