Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Risiko Pembiayaan Mudharabah dan Musyarakah Pada Bank Syariah Mandiri Cabang Bangkalan
    Penulis : SYAFIUDDIN
    Dosen Pembimbing I : Robiatul Auliyah, S.E, M.SA
    Dosen Pembimbing II :Nurul kompyurini, SE.,M.Ak.,Ak
    Abstraksi

    Syafiuddin, NIM 08.02.2.1.1.00116 “Analisis Risiko Pembiayaan Mudharabah dan Musyarakah Pada Bank Syariah Mandiri cabang Bangkalan”. Dibawah bimbingan Robiatul Auliyah, S.E., M.SA dan Nurul Kompyurini, S.E., MSA., Ak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat risiko apa saja yang akan dihadapi dalam pembiayaan mudharabah dan musyarakah, dan untuk mengetahui bagaimana manajemen risiko Bank Syariah Mandiri cabang Bangkalan dalam menghadapi risiko yang terjadi pada pembiayaan mudharabah dan Musyarakah. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data pada penelitian ini melalui wawancara dan dokumentasi serta dianalisis dengan pembiayaan yang berbasis Natural Uncertainty Contracts (NUC). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat risiko yang akan dihadapi Bank Syariah Mandiri cabang Bangkalan dalam pembiayaan mudharabah dan musyarakah adalah risiko yang dibiayai, risiko penyalahgunaan dana, karakter buruk nasabah.

    Abstraction

    Syafiudddin, NIM 08.02.2.1.1.00116, "The Analysis of the Risk of Mudharabah and Musyarakah in Syariah Bank Mandiri Bangkalan branch". Under the guidance of Robiatul Auliyah, SE, M.SA and Nurul Kompyurini, S.E., MSA., Ak. The purpose of this study is to investigate the to find out the degree of risk which will be faced in finance mudharabah and Musyarakah, and know how independent Islamic banking risk management branch of the bangkalan in the face of the risks that occur in mudharabah and musyarakah financing. This research was conducted in a qualitative descriptive approach. Data collection in this study through interviews and documentation, and analyzed by the finance based of Natural Uncertainty Contracts (NUC). The result of these studies show that the level of risk that would be faced by Islamic bank branch bangkalan mudharabah and musyarakah in the financing risk is financed, the risk of misuse of funds, the bad character of the customer

Detail Jurnal