Detail Karya Ilmiah

  • Analisa Balanced Scorecard Sebagai Strategic management Tool di PT. Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya
    Penulis : Nugroho Tri Saputro
    Dosen Pembimbing I : Nurul Kompyurini, SE., M.Ak., Ak
    Dosen Pembimbing II :Yuni Rimawati, SE., M., M.SAk., Ak
    Abstraksi

    Perkembangan dunia bisnis perbankan yang semakin kompetitif mengharuskan pihak manajemen untuk berupaya menyiapkan, menyempurnakan ataupun mencari strategi-strategi baru yang menjadikan perbankan mampu bertahan dan berkembang dalam persaingan merebut pangsa pasar. Agar perbankan tetap bertahan dan berkembang dalam persaingan, manajemen perbankan dianggap perlu untuk mengevaluasi strategi-strategi yang selama ini diterapkan oleh perbankan. Evaluasi tersebut memerlukan suatu standar yang menyeluruh dan mencangkup seluruh aspek yang ada dalam perbankan salah satunya adalah menggunakan balanced scorecard. Balanced Scorecard telah diadopsi oleh beberapa perusahaan dan menuai hasil, seperti perusahaan Rockwater (perusahaan konstruksi), Metro Bank (perbankan di Amerika Serikat), Hotel Majapahit (di Indonesia), BNI 46 (perbankan di Indonesia), BRI Syariah dan BPR syariah Bangun Derajat Warga (perbankan syariah di Indonesia). Setelah balanced scorecard terbukti mampu untuk meningkatkan keunggulan organisasi dan menjadi perangkat utama dalam implikasi dari strategi, penulis kali ini menganalisis balanced scorecard sebagai alat manajemen strategis di PT. Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya dengan metode Balanced Scorecard dan untuk mengetahui strategi-strategi yang efektif untuk diterapkan di Bank Jatim cabang Syariah Surabaya . Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini dilakukan dengan menggunakan beberapa metode yaitu menentukan visi dan misi perusahaan, menetapkan target dari perspektif masing-masing, serta pengukuran kinerja tiap perspektif. Untuk mendukung penelitian ini, peneliti menyebarkan kuesioner kepada pelanggan dan karyawan. Sampel yang diambil adalah 100 responden untuk nasabah dan 42 responden untuk karyawan. Kuesioner digunakan untuk mengukur tingkat kepuasan nasabah dan karyawan. Hasil kuesioner telah diuji validitas dan reliabilitas. Keywords : Strategic Management Tool dan Balanced Scorecard

    Abstraction

    The development of increasingly competitive banking business requires management to prepare, refine or find new strategies that make banks able to survive and thrive in the competition to capture market share. Banks to survive and thrive in competition, banking management deems necessary to evaluate the strategies that have been applied by banks. Such an evaluation requires a thorough standards and covers all aspects of banking is in one of them is using the balanced scorecard. Balanced Scorecard has been adopted by several companies and reaping the rewards, such as a company Rockwater (construction companies), Metro Bank (banking in the United States), Hotel Majapahit (in Indonesia), BNI 46 (banking in Indonesia), BRI Syariah and BPR syariah Bangun Derajat Warga (sharia banking in Indonesia). Having balanced scorecard proved able to enhance organizational excellence and become the main device in the implications of the strategy, the authors analyzed the time balanced scorecard as a strategic management tool in PT. Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya. The purpose of this study was to analyze the performance of PT. Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya with Balanced Scorecard method and to find effective strategies to be implemented in PT. Bank Jatim Cabang Syariah Surabaya.. To achieve these objectives, the research was conducted using a number of methods that define the vision and mission of the company, has set a target from the perspective of each, as well as the measurement of the performance of each perspective. To support the study, researchers distributed questionnaires to customers and employees. The samples taken were 100 respondents to the customer and 42 respondents to the employee. A questionnaire was used to measure the level of satisfaction of our customers and employees. The results of the questionnaire was tested validity and reliability. Keywords: Strategic Management tool and the Balanced Scorecard

Detail Jurnal