Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh FeCl3 Terhadap Pertumbuhan Pakan Alami Chaetoceros calcitrans
    Penulis : Triyoga Wibawatin Sentosari
    Dosen Pembimbing I : Haryo Triajie S.Pi.,M.Si
    Dosen Pembimbing II :Eva Ari Wahyuni S.Pd.,M.Si
    Abstraksi

    ABSTRAK Chaetoceros calcitrans banyak digunakan dalam pembenihan udang karena disamping kandungan protein yang cukup tinggi. Penelitian sebelumnya pada pemberian FeCl3 (0; 0,02; 0,2; dan 2 ppm) belum memberikan pengaruh yang nyata terhadap pertumbuhan C. calcitrans, sehingga dibutuhkan penelitian dengan konsentrasi yang lebih tinggi. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian FeCl3 terhadap petumbuhan C. calcitrans dengan konsentrasi pupuk diatome (kontrol), 2, 4, dan 6 ppm. Hasil penelitian ini, yang diperoleh pertumbuhan C. calcitrans selama 9 hari mendapatkan hasil yang berbeda nyata untuk pertumbuhan setiap harinya tetapi tidak berbeda nyata dari jumlah rata-rata kepadatan total selama penelitian. Jumlah kepadatan puncak pada kontrol terjadi pada hari ke-5, konsentrasi 2 dan 4 ppm terjadi pada hari ke-2, sedangkan 6 ppm di hari ke-1 dengan jumlah populasi kepadatan 321 x 104 sel/ml. Penambahan FeCl3 mampu meningkatkan jumlah kepadatan pertumbuhan C. calcitrans namun tidak untuk tingkat kelangsungan hidupnya. Kata kunci: FeCl3, Chaetoceros calcitrans, Kepadatan.

    Abstraction

    ABSTRACT Chaetoceros calcitrans widely used in shrimp hatcheries as well as a relatively high protein content. Previous research on the provision of FeCl3 (0; 0.02; 0.2 and 2 ppm) has not given any real effect on the growth of C. calcitrans, requiring studies with higher concentrations. Purpose of this research is to determine the effect of FeCl3 on growth of C. calcitrans with concentration of diatoms fertilizer (control), 2, 4, and 6 ppm. These results, obtained by the growth of C. calcitrans for 9 days to get significantly different results for the growth of every day, but not significantly different from the average number density of the total during the study. The number density of peaks in control occurred on day 5, 2 and 4 ppm concentration occurred on day 2, while 6 ppm on day-1, with a population density of 321 x 104 cells / ml. The addition of FeCl3 to increase the number density of the growth of C. calcitrans but not to the level of survival. Key word : FeCl3, Chaetoceros calcitrans, Density.

Detail Jurnal