Detail Karya Ilmiah

  • FENOMENA JUDI MELALUI MIG33 PADA MASYARAKAT DESA TOGUBANG KECAMATAN GEGER KABUPATEN BANGKALAN
    Penulis : Rusli
    Dosen Pembimbing I : Syamsu budiyanti, S.Sos. M.Si
    Dosen Pembimbing II :Arie Wahyu P. S.Pi. M.Si
    Abstraksi

    FENOMENA JUDI MELALUI MIG33 PADA MASYARAKAT DESA TOGUBANG KECAMATAN GEGER KABUPATEN BANGKALAN Rusli 07.02.1.1.000.30 Mig33 adalah sebuah program dalam tekhnologi untuk menyampaikan pesan antar sesama teman atau saudara agar tidak ada pembatas. mig33 adalah suatu permainan chat yang digagas oleh crazygrape yang berasal dari Australia. Eksistensi Mig33 dalam perkembangan teknologi semakin memperkokoh ke eksistensiannya judi dalam memperluas jaringan perjudiannya. Karena staff telah memberikan fitur-fitur bagus oleh beberapa inovator teknologi guna meraih simpati dihati masyarakat atau dunia tertentu untuk menggunakan teknologi Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Peneliti menggali data di lapangan dengan observasi partisipan dan wawancara mendalam kepada para informan yang dipilih berdasarkan kriteria. Data yang diperoleh menggunakan teknik analisa deskriptif kualitatif. Data diperiksa keabsahannya dengan triangulasi sumber. Agar data yang diperoleh menjadi valid. Penelitian ini berlokasi di Desa Togubang, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan. Penelitian ini menggunakan teori tindakan sosial yang dijelaskan oleh Max Weber. Teori tindakan tindakan mempunyai asumsi bahwa manusia pada umumnya rasional, bahwa mereka bertindak dengan mempertimbangkan bahwa hal tersebut adalah baik bagi mereka. Namun, rasionalitas dalam jenis tindakan Weber ini tidak terbatas pada pengertian yang sempit untuk 'memaksimalkan keuntungan' sebagaimana ketika digunakan dalam term ekonomi. Seseorang yang melakukan sesuatu karena mengikuti kebiasaan mungkin merupakan sesuatu yang sangat rasional ketika mengacu pada rasionalitas tindakan dalam pandangan Weber. Dampak yang didapat dari judi melalui mig33 sangat merugikan kepada diri sendiri karena dengan bermain judi dalam dunia maya tersebut suatu pekerjaan akan terbengkalai karena perjudian ini tidak mengenal waktu dan tempat sehingga para pejudinya bisa bermain kapan saja. Tetapi judi melalui mig33 ini aman dari pantauan aparat keamanan dan sangat flexibel sehingga tidak terlalu buruk terhadap pandangan masyarakat dan tetangga. Kata kunci: Judi Melalui Mig33, Interaksi Sosial

    Abstraction

    ABSTRACT Sociology Studies Program, Faculty of Social Sciences and Cultural Studies, University of Trunojoyo Madura. This thesis is about, GAMBLING PHENOMENON ON MIG33 THROUGH THE TOGUBANG VILLAGE, KECAMATAN GEGER, KABUPATEN BANGKALAN, under the guidance of Syamsu Budiyanti, S.Sos., M.si. and Arie Wahyu Pranata, S.Pi, M.si. Mig33 is a program in technology to deliver messages between fellow friends or relatives so that no barrier. mig33 is a chat game that was initiated by crazygrape from Australia. Mig33 existence in the development of technologies to further strengthen existence expanding gambling in gambling. Because the staff has provided excellent features by several technology innovators to gain the sympathy of the world community or specific hearts to use technology This research uses descriptive qualitative method. Researchers collect data in the field with in-depth interviews and participant observation to informants which is chose by cryteria. The data obtained using qualitative descriptive analysis techniques. Data sources examined its validity by triangulation. That the data obtained to be valid. This observation located at Togubang village, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan. This study uses the theory of social action that is described by Max Weber. Theory courses of action have the assumption that rational people in general, that they act by considering that it is good for them. However, Weber's rationality in this type of action is not limited to a narrow definition to 'maximize profits' as when used in economic terms. Someone who does something because it followed the habit may be something very rational when it refers to the rationality of action in view of Weber. Impact derived from gambling via mig33 is very detrimental to yourself because gambling in cyberspace is a job going dormant because gambling does not know the time and place so that the gambler can play anytime. But gambling via mig33 is safe from security monitoring and very flexible so it was not too bad against the view of the public and neighboring Keywords: Gambling on Mig33, Social Interaction

Detail Jurnal