Detail Karya Ilmiah

  • RESPON MASYARAKAT TERHADAP KEBERADAAN PASAR TRADISIONAL DAN PASAR MODERN DI KELURAHAN KAUMAN KECAMATAN NGANJUK KABUPATEN NGANJUK (Studi Kasus: Pasar Wage dan Prima Swalayan Kelurahan Kauman Kecamatan
    Penulis : Ardyan Jefri Wardoyo
    Dosen Pembimbing I : Hetti Mulyaningsih. S.Sos., M.Kes
    Dosen Pembimbing II :Aminah Dewi Rahmawati, S.Sos., M.Si
    Abstraksi

    ABSTRAK ARDYAN JEFRI WARDOYO .07.01.211.00006. Respon Masyarakat Terhadap Keberadaan Pasar Tradisional Dan Pasar Modern Di Kelurahan Kauman Kecamatan Nganjuk Kabupaten Nganjuk (Studi Kasus: Pasar Wage dan Prima Swalayan Kelurahan Kauman Kecamatan Nganjuk Kabupaten Nganjuk) Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, bagaimana respon masyarakat terhadap keberadaan pasar tradisional dan pasar modern, serta bagaimana gaya hidup dan budaya konsumen dalam berbelanja di pasar tradisional dan pasar modern Kabupaten Nganjuk. Penelitian bertujuan untuk mengetahui respon masyarakat Kelurahan Kauman, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk terhadap pasar tradisional dan pasar modern serta mengetahui gaya hidup dan budaya konsumen dalam berbelanja di pasar tradisional dan pasar modern Kelurahan Kauman, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk. Subyek sekaligus informan peneliti dalam penelitian ini adalah masyarakat Kelurahan Kauman, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dimana dalam penelitian ini hasil dinyatakan dalam bentuk verbal atau pernyataan yang kemudian diinterpretasikan sesuai hasil yang diperolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari sudut pandang harga pasar tradisional menurut masyarakat Kelurahan Kauman lebih murah dibandingkan pasar modern, namun dari sudut pandang kenyamanan, keamanan, kelengkapan, dan prestise pasar modern lebih bagus daripada pasar tradisional. Hanya saja pada pasar modern sosialisasi yang terjadi tidak begitu terlihat jika dibandingkan dengan pasar tradisional. Dari hasil wawancara dengan beberapa responden tersebut dapat diketahui bahwa sebagian besar masrakat Kelurahan Kauman, Kecamatan Nganjuk, Kabupaten Nganjuk cenderung memilih pasar modern sebagai tempat untuk berbelanja kebutuhan mereka, namun untuk produk tertentu seperti sayuran mereka tetap memilih pasar tradisional sebagai tempat untuk berbelanjanya. Dapat disimpulkan bahawa masyarakat Kelurahan Kauman memiliki gaya hidup konsumtif yang modern. Masyarakat Kelurahan Kauman telah menunjukkan bahwa gaya hidup konsumtif yang mereka budayakan telah mengarah pada kebudayaan modern dimana konsumsi yang mereka lakukan tidak hanya bertujuan untuk pemenuhan kebutuhan biologisnya seperti sandang, pangan dan papan akan tetapi juga keberadaan status sosialnya (prestise). Kata kunci: pasar tradisional, pasar modern, gaya hidup, kebudayaan.

    Abstraction

    ABSTRACT ARDYAN JEFRI WARDOYO .07.01.211.00006. Community response to the existence of traditional and modern market market (case study: market wage and self prima sub sub kauman nganjuk nganjuk). Formulation of the problem in this research is, how public response to the existence of traditional and modern markets, and how lifestyle and consumer culture in the shop at traditional markets and modern markets Nganjuk. The study aims to determine the community's response Kauman Village, District Nganjuk, Nganjuk on traditional markets and modern markets as well as knowing the lifestyle and consumer culture in the shop at traditional markets and modern markets Kauman Village, District Nganjuk, Nganjuk. The subject of research as well as informants in this study is the Kauman Village, District Nganjuk, Nganjuk. This research uses descriptive qualitative method, which in this study the results expressed in the form of verbal or statements are then interpreted based on the results obtained. The results showed that from the point of view of the traditional market price according to the Urban Kauman cheaper than the modern market, but from the point of view of comfort, safety, completeness, and the prestige of the modern market better than traditional markets. It's just the modern market socialization occurs not so noticeable when compared to traditional markets. From interviews with several informants researchers can be seen that most of the society Kauman Village, District Nganjuk, Nganjuk tend to choose modern market as a place to shop for their needs, but for certain products such as vegetable they still choose the traditional market as a place to berbelanjanya. It is concluded that free societies Kauman Village has a modern consumer lifestyle. Village Community Kauman have shown that their consumptive lifestyles have led to the culture of the modern culture of consumption where they do not just aim to meet the biological needs such as food, clothing and shelter but also the existenc of social (prestige). Keyword: traditional markets, modern market, lifestyle, culture.

Detail Jurnal